27.1 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
27.1 C
Manokwari
More

    Curi Spiker Usai Pesta Miras, 2 Pemuda di Bintuni Diringkus

    Published on

    TELUKBINTUNI,LinkPapua.com – Polres Teluk Bintuni meringkus dua pemuda yang terlibat pencurian rica dan spiker di Kampung Lama, Distrik Bintuni, Kabupaten Teluk Bintuni. Keduanya yakni RSLI alias Dodi dan Ajen alias Ari.

    Kasat Reskrim Polres Bintuni Iptu Tomi S Marbun menjelaskan, peristiwa pencurian terjadi 23 Januari lalu. Awalnya kedua pelaku mengambil rica di halaman rumah korban.

    “Dodi dan Ari mengambil rica sebanyak segenggam tangan. Setelah itu, mereka membawa rica ke depan toko di Kampung Lama. Di sana kedua pelaku mengonsumsi alkohol bersama teman temannya,” ujar Tomi, Kamis (1/2/2024).

    Baca juga:  4 Personel Polres Teluk Bintuni Raih Emas di Ajang Champions Cup 2, Kapolres: Membanggakan! 

    Dodi lalu menceritakan kepada teman-temannya bahwa di rumah tempat ia mengambil rica ada spiker besar yang tersimpan di luar rumah. Sekitar pukul 04.00 WIT, usai pesta miras, Dodi dan Ari kembali ke rumah itu.

    Baca juga:  Polisi Ringkus 5 Kawanan Pengedar Ganja di Teluk Bintuni

    “Tiba di rumah korban, mereka melihat rumah tersebut sunyi. Lalu masuk ke halaman. Sebelum mengambil spiker merek DAT warna hitam itu, mereka menurunkan limit meteran rumah korban. Setelah itu, Dodi dan Ari menggasak spiker tersebut dan dibawa ke rumah Ari,” jelas Tomi

    Besoknya spiker tersebut mereka jual kepada paman Ari, Feri Trorba. Spiker dijual seharga Rp700.000. Uang hasil penjualan lalu mereka bagi dua.

    Baca juga:  Polisi Bongkar Produsen Senjata Api Rakitan di Manokwari, 6 Orang Ditangkap

    Kasat Reskrim memaparkan, tersangka Dodi dan Ari kini dijerat pada Pasal 363 Ayat (1) ke-3 dan ke-4 serta Pasal 362 KUHP atas tindakan pencurian yang mereka lakukan. Kasus ini saat ini sedang ditangani oleh pihak kepolisian, sesuai dengan Laporan Polisi Nomor: LP/B/16/I/SPKT/RES.TELUK BINTUNI/PAPUA BARAT. (LP5/red)

    Latest articles

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy Indou menyampaikan komitmennya mendukung program imunisasi di Manokwari. “Setiap anak harus...

    More like this

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat dan Berkualitas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy...

    Hari Bumi 2025, Wabup Bintuni Luncurkan Penanaman Sejuta Pohon Matoa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Momentum peringatan Hari Bumi 2025, Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni,...

    Pemkab Manokwari Launching Berlian, Pastikan Cakupan Imunisasi Harus Maksimal

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pemerintah kabupaten Manokwari melaunching Gerakan Bersatu Lengkapi Imunisasi Anak (Berlian) pada Selasa...