28.9 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
28.9 C
Manokwari
More

    Buru Target Vaksinasi, Kapolda Papua Barat Minta Dukungan Semua Pihak

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Kapolda Papua Barat, Irjen Pol. Tornagogo Sihombing, meminta dukungan semua pihak agar target vaksinasi 70 persen bisa dicapai di akhir Januari. Ia menyebut masih banyak kendala yang membutuhkan peran aktif seluruh stakeholder.

    “Sengaja kita semua berkumpul dalam rapat ini guna melihat perkembangan, kendala, serta pergerakan seluruh wilayah yang berada di Papua Barat dalam percepatan vaksinasi Covid-19. Kita perlu mendeteksi kendalanya agar kita bisa gerak cepat,” terang Tornagogo dalam rapat bersama Forkopimda.

    Baca juga:  Buka Puasa bersama Warga Yogyakarta, Hermus Puji Toleransi di Kota Gudeg

    Rapat koordinasi (rakor) dipimpin langsung Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, di ruangan Pianemo Polda Papua Barat. Turut hadir Pangdam XVIII Kasuari, Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, Kadis Kesehatan Papua Barat,serta para kepala OPD.

    Tornagogo menyampaikan, upaya percepatan vaksinasi di wilayah Papua Barat perlu pergerakan cepat. Untuk itu perlu adanya evaluasi bagaimana langkah ke depan agar target bisa tercapai.

    Baca juga:  Vaksinasi Rendah, Polda PB Instruksikan Seluruh Kapolres Gerak Cepat

    “Rapat ini sangat membantu untuk mengevaluasi perkembangan percepatan vaksinasi di setiap kabupaten. Dalam percepatan vaksinasi hingga tercapainya target nanti, perlu kerja sama dan koordinasi yang kuat antarstakeholder terkait. Sehingga kendala dan masalah yang dihadapi di lapangan dapat terselesaikan dengan baik,” ucapnya.

    Baca juga:  Pencanangan Zona Integritas Papua Barat: Pelayanan Publik Jangan Lagi Berbelit-belit

    Tornagogo menjelaskan bahwa capaian vaksinasi di Papua Barat saat ini ada di angka 53,70 persen. Ini baru dosis pertama. Akhir Januari ditargetkan bisa menembus 70 persen.

    Tornagogo juga mengajak semua kalangan terutama ASN untuk menjadi contoh program vaksinasi dalam keluarga dan di lingkungan sekitarnya. (LP2/Red)

    Latest articles

    Tim Desk Pilkada Pemprov Papua Barat akan Monitoring Persiapan di 7...

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Sekretaris Desk Pilkada Pemprov Papua Barat Syors Alberth Ortisanz Marini mengatakan, Tim Desk Pilkada akan mengunjungi 7 kabupaten di Papua Barat sebelum...

    More like this

    Tim Desk Pilkada Pemprov Papua Barat akan Monitoring Persiapan di 7 Kabupaten  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Sekretaris Desk Pilkada Pemprov Papua Barat Syors Alberth Ortisanz Marini mengatakan, Tim...

    Asisten I Pemprov PB Wanti-wanti ASN: Tetap Netral, Kita Diawasi Bawaslu  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Asisten I Pemprov Papua Barat Syors Alberth Ortisanz Marini memimpin apel gabungan...

    Besok Orideko-Mansyur Kampanye Akbar di Pantai WTC, Bakal Hadirkan Puluhan Ribu Pendukung   

    RAJA AMPAT, Linkpapua.com– Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat nomor urut 1,...