28.6 C
Manokwari
Minggu, Februari 23, 2025
28.6 C
Manokwari
More

    Bupati Mansel Tekankan Soliditas Aparat Selama Pengamanan Nataru

    Published on

    MANSEL, LinkPapua.com – Bupati Manokwari Selatan (Mansel), Markus Waran, mengatakan Operasi Lilin 2022 harus memberikan jaminan keamanan selama perayaan Natal dan tahun baru (Nataru). Ia menyebut, rasa aman hanya bisa tercipta jika semua elemen solid.

    Hal ini disampaikan Markus saat memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin Mansinam 2022 di halaman kantor Polres Mansel, Jumat (23/12/2022). Apel dihadiri Kapolres Mansel, AKBP Tolopan T. Simanjuntak, dan Kasdim 1808/Mansel, Mayor Inf. Hendrikus Mai Tobin.

    Baca juga:  Tertibkan Tambang Galian C, BPKAD Mansel Bangun 4 Pos Pengintai

    Markus mengemukakan, apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana prasarana. Diharapkan pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergis.

    “Sehingga perayaan Natal 2022 serta tahun baru 2023 (Nataru) dapat berjalan dengan kondusif. Oleh sebab itu, Polri dengan dukungan TNI, pemerintah daerah, mitra kamtibmas serta stakeholder terkait bertugas memberi rasa aman di masyarakat,” katanya.

    Baca juga:  Natal Ikatan Keluarga Kawanua, Wempi Bicara Filosofi 'Sitou Timou Tumou Tou'

    Menurut Markus, keberhasilan pengamanan Operasi Lilin 2022 merupakan tanggung jawab bersama yang harus dapat diselesaikan. Oleh sebab itu, kepada seluruh personel pengamanan agar senantiasa memperkuat sinergitas dan soliditas selama pelaksanaan tugas.

    Baca juga:  Plt. Sekda Minta OPD Persiapkan HUT Mansel, Pasang Umbul-umbul dan Bersihkan Jalur Protokol

    “Dengan soliditas kita bisa menciptakan keamanan. Saya percaya TNI-Polri dan seluruh potensi yang kita miliki bisa menjawab harapan publik. Agar Nataru bisa dilewati dalam suasana damai dan tenteram,” ucapnya. (LP2/Red)

    Latest articles

    Peningkatan PAD jadi Sorotan Mendagri saat Retret Kepala Daerah

    0
    MAGELANG, Linkpapua.com-Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian mengapresiasi kepala daerah yang memiliki pandangan untuk dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Pasalnya, peningkatan PAD...

    More like this

    KMP3R: Makan Bergizi Gratis Bukti Keberpihakan Prabowo ke Masyarakat Papua

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Koalisi Mahasiswa dan Pemuda Papua Peduli Rakyat (KMP3R) mendukung kebijakan Makan Bergizi...

    Komitmen Kapolres Manokwari Selatan Laksanakan Kegiatan Sosial Humanis Bagi Masyarakat

    MANSEL, linkpapua.com- Kapolres Manokwari Selatan AKBP Dr. Yulianor Abdi SH., SIK., MH memfokuskan dua...

    Jadi Pembicara Seminar Kesehatan di RSUD Elia Waran, dr Vina Paparkan Solusi Pelayanan Kesehatan Komprehensif

    MANSEL,linkpapua.com- Ketua Bhayangkari Cabang Manokwari Selatan, Dr.dr.Vina Ariesta Dewi,M.Pd., M.Biomed(AAM).,Dipl CIBTAC menjadi pembicara pada seminar...