26.4 C
Manokwari
Jumat, April 25, 2025
26.4 C
Manokwari
More

    Buka Musrenbang Distrik Manokwari Selatan dan Tanah Rubuh, Bupati Ingatkan Program Harus Tepat Sasaran

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Wakil Bupati Manokwari Mugiyono mewakili Bupati, membuka pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) distrik Manokwari Selatan dan Tanah Rubuh Jumat (25/4/2025). Musrenbang tersebut dipusatkan di kantor distrik Manokwari Selatan.

    Dalam sambutan Bupati Manokwari, yang dibacakan Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menyampaikan, Musrenbang untuk menyusun arah kebijakan pembangunan kedepan.

    Baca juga:  Ikaswara Manokwari Santuni Puluhan Anak Yatim

    “Melalui Musrenbang menyusun arah kebijakan pembangunan Manokwari. Musrenbang bukan hanya bagian dari proses formal perencanaan pembangunan, tetapi ini bentuk nyata dari demokrasi partisipatif masyarakat,”ungkapnya.

    Baca juga:  Pembangunan Huntara di Kampung Nelayan Ditargetkan Rampung dalam 100 Hari Kerja Hermus- Mugiyono

    Disampaikannya, pembangunan yang baik dan berkelanjutan hanya dapat terwujud apabila pemangku kepentingan duduk bersama dalam satu visi dan tujuan yang sama.

    “Distrik Manokwari Selatan dan Tanah Rubuh merupakan distrik yang strategis memiliki potensi sumber daya alam, kekayaan budaya serta semangat masyarakat yang luar biasa. Namun kita harus mengakui masih terdapat berbagai tantangan yang harus dihadapi,”ujar dia.

    Baca juga:  Pimpin Apel Gabungan, Wakil Bupati Manokwari Ingatkan Tingkatkan Kinerja ASN

    Pihaknya berharap agar dalam Musrenbang menghasilkan usulan-usulan sesuai dengan kebutuhan mendasar yang dirasakan masyarakat dari tingkat kampung.(LP3/Red)

    Latest articles

    Kolaborasi BPOM Manokwari dan Anggota DPR RI, Edukasi Siswa Awasi Peredaran...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Manokwari bersama anggota DPR RI Komisi IX dari Dapil Papua Barat Obet Rumbruren mengajak siswa SMA...

    More like this

    Kolaborasi BPOM Manokwari dan Anggota DPR RI, Edukasi Siswa Awasi Peredaran Obat, Makanan, dan Kosmetik

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Manokwari bersama anggota DPR RI Komisi...

    44 ASN Papua Barat Ikuti Pelatihan Kepemimpinan Administrator di Jayapura

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Sebanyak 44 aparatur sipil negara (ASN) dari tujuh kabupaten di Papua...

    Hari Otoda Ke-29, Wagub Papua Barat Tekankan Tata Kelola Pemerintahan Bersih

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menegaskan pentingnya mewujudkan tata...