28.5 C
Manokwari
Sabtu, Mei 10, 2025
28.5 C
Manokwari
More

    BPS Papua Barat Gelar Workshop Wartawan Tingkatkan Literasi Statistik

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Papua Barat menggelar workshop wartawan terkait literasi statistik guna membangun berita yang berbasis data. Kegiatan tersebut digelar pada Rabu (18/12/2024) di kantor BPS Papua Barat.

    Kepala BPS Papua Barat Merry mengatakan, BPS sebagai penyedia data statistik resmi memiliki peran krusial dalam mendukung pembangunan yang tepat sasaran. Data BPS menjadi rujukan penting bagi berbagai pihak, termasuk media massa.

    Baca juga:  September 2023, TPK Hotel Bintang dan Jumlah Penerbangan di Papua Barat Turun

    “Melalui workshop ini bertujuan untuk membekali para wartawan dengan keterampilan menyajikan data BPS menjadi berita yang informatif, menarik, dan mudah dipahami oleh publik,”ujarnya.

    Baca juga:  Wujudkan Pelayanan Pertanian, BSIP Papua Barat Gelar Public Hearing

    Dia juga berharap dengan melalui pemberitaan berbasis data semakin menyajikan pemberitaan yang beragam. Serta yang terpenting tidak adanya kesalahan interpretasi terhadap data yang disajikan oleh BPS.

    Baca juga:  Masyarakat 23 Kampung di Pantura Dapat Bantuan Bapok dari Pemprov

    “Melalui pemberitaan teman-teman wartawan dari data yang disajikan BPS dapat membantu pemerintah dalam merumuskan kebijakan,”tambahnya.

    Dalam kesempatan itu juga Merry meminta dukungan terhadap pelaksanaan sensus ekonomi yang akan dilaksanakan tahun 2026 mendatang. Mengingat sosialisasi akan dimulai pada tahun 2025.(LP3/Red)

    Latest articles

    Sembilan Tahun Beruntun, SKK Migas Kembali Kantongi Opini WTP

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – SKK Migas kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas laporan keuangan tahun 2024. Ini menjadi tahun...

    More like this

    Sembilan Tahun Beruntun, SKK Migas Kembali Kantongi Opini WTP

    JAKARTA, LinkPapua.com – SKK Migas kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih opini Wajar Tanpa...

    Bupati Manokwari Tambah 6 Tenaga Ahli untuk Mendukung Pemerintahannya

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou kembali menambah Tenaga (TA) untuk mendukung pemerintahannya bersama...

    Polri Tuntaskan Kasus Premanisme Lewat Operasi Serentak Untuk Jamin Keamanan dan Iklim Investasi

    JAKARTA, Linkpapua.com– Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) mencatat telah menyelesaikan 3.326 perkara selama pelaksanaan...