25.7 C
Manokwari
Sabtu, April 26, 2025
25.7 C
Manokwari
More

    BPJS Kesehatan Lakukan Rekonsiliasi dengan TNI-Polri di Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- BPJS Kesehatan Manokwari menggelar rekonsiliasi dengan TNI dan Polri guna sinergitas data kepesertaan BPJS. Rekonsialiasi bertujuan memastikan seluruh anggota TNI-Polri masuk dalam kepesertaan.

    Kepala BPJS Kesehatan Manokwari Deny Jermy Eka Putra Mase kepada wartawan mengatakan rekonsiliasi dilakukan untuk sinergitas data personel yang terdaftar dalam jaminan kesehatan.

    Baca juga:  Kampung Banjar Ausoy Teluk Bintuni Resmikan Gedung Kantor Baru

    “Ini merupakan sinergitas kita dengan TNI dan Polri dalam pendataan anggota yang masuk dalam jaminan kesehatan. Kegiatan ini dilakukan secara berkala untuk memastikan anggota yang pindah tugas maupun yang sudah meninggal,” tutur Deny, Selasa (22/3/2022).

    Menurut dia, jaminan kesehatan ini baik bagi anggota TNI maupun Polri. Sehingga anggota TNI dan Polri mendapatkan fasilitas kesehatan yang baik dan tepat.

    Baca juga:  Jaga Suasana Damai, Tokoh Masyarakat Arfak Minta Warga jangan Mudah Terprovokasi

    “Kita lakukan rekonsiliasi ini di Manokwari karena banyak satker dari TNI maupun Polri. Ada sekitar 58 satker dari TNI dan Polri. 31 dari satker TNI dan 27 dari satker Polri,” jelasnya.

    Mengenai tanggungan bagi peserta JKN bagi TNI dan Polri yakni suami, istri dan tiga anak. Sementara untuk pemotongan gaji sebanyak 5 persen kalau untuk ASN 4 persen dari pemberi kerja dan 1 persen dari pekerja itu sendiri.
    Dia berharap seluruh satker bisa melaporkan anggotanya agar terdaftar sebagai peserta JKN. (LP9/Red)

    Latest articles

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus...

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dalam operasi pencarian mantan Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni,...

    More like this

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus Hutan dan Rawa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata...

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...

    Bupati Manokwari Usul Nama Bandara Rendani Diubah Jadi Bandara Ottow-Geissler

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, mengusulkan perubahan nama Bandara Rendani Manokwari menjadi...