26.8 C
Manokwari
Selasa, Desember 12, 2023
26.8 C
Manokwari
More

    Borong Jualan di Pasar, Kapolda Papua Barat Ingatkan Anggota Jangan Foya-Foya

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pemandangan tidak biasa terjadi di Pasar Sentral Sanggeng Manokwari, Rabu (9/11/2022) pagi.

    Salah satu pusat perekonomian di Manokwari itu didatangi ratusan personel kepolisian dari Polda Papua Barat.

    Usut punya usut, ratusan anggota korps baju cokelat itu tengah melaksanakan aksi bersih-bersih dalam menyambut Hari Pahlawan tahun ini.

    Selain itu, para pedagang dan pembeli di pasar itu juga dihebohkan dengan kehadiran Kapolda Papua Barat, Irjen Pol. Daniel Tahi Monang Silitonga.

    Dalam kesempatan itu juga pria kelahiran Tapanuli tersebut memborong sejumlah jualan para pedagang, seperti sayuran, buah-buahan, maupun sejumlah jajanan pasar.

    “Anggota kepolisian harus sadar betapa susahnya kondisi ekonomi saat ini. Polda juga harus mendukung dan ikut berupaya mendorong pelaku ekonomi untuk bangkit serta mendapat manfaat dengan kehadiran kita disini,” kata Daniel.

    Baca juga:  Diduga Mabuk, Oknum Polisi Kendarai Mobil Patwal Nyaris Tabrak Sejumlah Warga

    Selain itu, Daniel ingin menunjukkan kepada anggotanya agar dengan kondisi kesulitan ekonomi di masyarakat, maka anggota kepolisian jangan bergaya hidup glamor.

    “Betapa sulitnya mencari uang saat ini sehingga saya sampaikan anggota jangan foya-foya. Karena ada orang lain yang mencari uang untuk makan saja harus berjuang keras. Ini pelajaran penting yang harus dimaknai oleh anggota kepolisian,” pesannya.

    Penyampaian dari Kapolda Papua Barat itu sejalan dengan pesan yang disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum lama ini saat mengumpulkan jajaran kepolisian dari seluruh Indonesia di Istana Negara. (LP3/Red)

    Latest articles

    Ali Baham: Papua Barat tak Boleh Sekadar Daerah Konservasi, Harus juga...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com - Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere mengatakan, Papua Barat berdasarkan RPJMD 2025-2045 diproyeksi menjadi wilayah konservasi. Ali Baham menyebut, PB...

    More like this

    Tingkatkan Imun Pelajar, Dinkes Papua Barat dan Kejati Gelar Pemeriksaan Kesehatan Massal

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Papua Barat bersama Kejaksaan Tinggi (Kejati) Papua Barat...

    BMP2I Harap Kapolda PB Johnny Edizon Atensi Pemberantasan Miras dan Prostitusi Online

    SORONG, LinkPapua.com - Sekretaris Umum DPP BMP21 Papua Barat, Markus Fatem, mengatakan pihaknya menaruh...

    Polda Papua Barat Asistensi OMB di Polres Teluk Wondama Persiapan Pengamanan Pemilu 2024

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Polda Papua Barat melakukan asistensi Operasi Mantap Brata (OMB) ke Polres...