25.6 C
Manokwari
Minggu, Maret 2, 2025
25.6 C
Manokwari
More

    Bongkar Produksi Miras Rumahan Illegal, Ditresnarkoba Amankan 4 Tersangka  

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Direktorat Reserse dan Narkoba Polda Papua Barat membongkar produsen minuman keras (Miras) rumahan illegal di Manokwari. Dari pabrik tersebut diamankan ratusan liter miras jenis cap tikus (CT) dan peralatannya.

    Dalam Konferensi Pers yang digelar Selasa (7/5/2024) dijelaskan bahwa pabrik tersebut milik tersangka APS. Usut punya usut, APS masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) Polresta Jayapura dengan kasus yang sama.

    Baca juga:  Kapolda Papua Barat Kumpul Lintas Tokoh dan Ormas di Manokwari

    “Sejak tahun 2022, APS merupakan DPO Polresta Jayapura karena memproduksi minuman keras juga. Saat itu akibat minuman keras Illegal yang dijual tersangka menyebabkan 7 orang meninggal dunia,”ungkap Direktur Reserse dan Narkoba Polda Papua Barat Kombes Pol Indra Napitupulu.

    Baca juga:  Leg Pertama Semifinal AFF, Indonesia Imbang 1-1 Lawan Singapura

    Selain APS, 3 orang juga ditetapkan sebagai tersangka karena terlibat dalam produksi miras illegal tersebut, yaitu TS, JA dan N.

    “3 orang ini punya peran masing-masing. TS yang bagian produksi ditangkap 14 Februari, JA kurir miras ditangkap 10 Februari dan N sebagai bendahara ditangkap 30 April. Sedangkan APS ditangkap 4 Mei lalu,”ujar dia.

    Baca juga:  Warga 3 Kampung di Distrik Minyambouw Pegaf Keluhkan Listrik dan Jalan Rusak

    Para tersangka yang sudah menjalankan aksinya sejak 6 bulan lalu tersebut melanggar pasal 204 KUHP tentang tindak pidana membahayakan nyawa atau kesehatan orang dengan ancaman penjara 15 tahun.(LP3/Red)

    Latest articles

    Harga BBM di Wilayah Papua per 1 Maret 2025: Pertamax Tetap,...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua - PT Pertamina menyesuaikan harga beberapa produk bahan bakar minyak (BBM) mulai 1 Maret 2025. Ada jenis BBM yang harganya tetap, ada...

    More like this

    Harga BBM di Wilayah Papua per 1 Maret 2025: Pertamax Tetap, Dexlite Turun

    MANOKWARI, LinkPapua - PT Pertamina menyesuaikan harga beberapa produk bahan bakar minyak (BBM) mulai...

    Bupati Anisto Usai Retret: Sangat Bermanfaat, Terima Kasih Presiden!

    MAGELANG,LinkPapua.com- Bupati Teluk Bintuni Yohanis Manibuy telah menyelesaikan retret pembekalan kepala daerah di Akmil...

    Jemaah Masjid Baiturrahim Prafi Mulya, Gelar Syukuran Sambut Ramadan

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Jemaah Masjid Baiturrahim Sp 1 Kampung Prafi Mulya, Manokwari menggelar syukuran menyambut...