26.5 C
Manokwari
Sabtu, Mei 4, 2024
26.5 C
Manokwari
More

    Biro Umum Disebut Paling Bertanggung Jawab Atas Raibnya Perabot di Rujab Gubernur PB

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com — Anggota Komisi III DPR Papua Barat, Syamsudin Siknun menyebut kasus hilangnya perabot di rumah dinas gubernur dan wakil gubernur adalah tanggung jawab Biro Umum Pemprov Papua Barat.

    Sebagai intansi yang menangani kebutuhan rumah tangga gubernur dan wagub, Biro Umum seharusnya lebih mengetahui kondisi di dua rumdis tersebut.

    Baca juga:  Dukungan Kuat Elemen Masyarakat, Edi Budoyo Nyatakan Siap Berebut Kursi Senayan

    “Aset negara yang ada di rumah dinas gubernur memiliki nomor registrasi. Jadi kalau ada yang hilang maka dia (Biro Umum) harus bertanggung jawab,” tegas Syamsuddin.

    Pekan depan, kata Syamsuddin, Komisi III akan memanggil Biro Umum untuk mempertanggungjawabkan persoalan tersebut. Dia juga meminta Biro Umum  membawa data aset yang ada rumdis gubernur.

    Baca juga:  Mansel Pimpin Indeks Profesional ASN di Wilayah Kerja BKN Manokwari

    “Minggu depan kita akan panggil Biro Umum dan harus membawa data inventaris aset yang berada di rumah jabatan gubernur dan wakil gubernur,” ucapnya.

    Menurut Syamsuddin, jika Biro Umum beralasan tidak mengetahui barang yang hilang tersebut, maka dapat dicurigai selama ini instansi tersebut tidak mengurus rumah dinas gubernur.

    Baca juga:  Serapan Anggaran Dinkes Baru Sentuh 18%, DPR PB: Sulit Penuhi Target

    “Barang ini sebenarnya hilang atau sengaja dihilangkan. Kalaupun barang hilang dia harus tanggungjawab,” tegasnya lagi.

    Menyinggung soal rencana pengadaan barang baru di rumah jabatan gubernur yang perkirakan menelan biaya hingga Rp4 miliar menurut Syamsuddin anggaran tersebut terlalu tinggi. (LP8/red)

    Latest articles

    Ikaswara Sodorkan 2 Figur Dampingi Hermus Indou di Pilkada 2024

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang konstalasi politik pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 27 November 2024, Ikatan Keluarga Sunda Jawa Madura (Ikaswara) Manokwari menyodorkan 2 figur untuk...

    More like this

    Ikaswara Sodorkan 2 Figur Dampingi Hermus Indou di Pilkada 2024

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang konstalasi politik pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 27 November 2024, Ikatan...

    Masih Hadapi Gugatan di MK, KPU Manokwari Belum Tetapkan Caleg Terpilih

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sejumlah kabupaten di Papua Barat belum belum bisa melakukan penetapan anggota DPRD...

    Pilkada Sorsel: Diantar Ribuan Simpatisan, KPK dan KYS Resmi Daftar di PKB dan PDI P

    SORSEL,linkpapua.com- Paulinus Kora (KPK) dan Yonatan Salambau (KYS) hari ini resmi mendaftar sebagai calon...