25.9 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
25.9 C
Manokwari
More

    Berkunjung ke Fakfak, Menteri Bahlil Kenang Perjuangan Merintis Bandara Siboru

    Published on

    Fakfak,linkpapua.com- Menteri Investasi Bahlil Lahadalia berkunjung ke Kabupaten Fakfak, Kamis (16/11/2023). Tiba di Bandara Siboru, Bahlil disambut Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere.

    Bahlil tak kuasa membendung air mata kala turun dari pesawat. Dengan semringah, pria kelahiran Maluku itu, tampak diliputi rasa haru.

    Baca juga:  Mengunjungi Gereja Lahairoi Mansinam, HERO: Sebelum Minta Restu Masyarakat Wajib Minta Restu Tuhan 

    “Saya merasa haru bercampur bahagia. Saya juga bersyukur ternyata perjuangan mewujudkan Bandara Siboru tidak sia-sia,” ujar Bahlil.

    Menurutnya, tantangan membangun Bandara Siboru luar biasa besar. Banyak yang menentang. Bahkan proyek ini diragukan.

    “Banyak juga yang berpandangan negatif terhadap perjuangan yang kami lakukan untuk pembangunan bandara ini. Namun sekarang nyata di depan kita bahwa Bandara Siboru selesai dan siap digunakan,” kata Bahlil.

    Baca juga:  Deklarasi Pemilu Damai, Pj Gubernur Ali Baham: Harus Siap Menang Siap Kalah

    Ia lalu menyampaikan apresiasi kepada Bupati Fakfak. Bahlil mengatakan, bahwa konsep pembangunan bandara ini bermula sejak masa kepemimpinan Bupati Fakfak Mohammad Uswanas, di era 2010-2015 dan 2016-2021.

    Baca juga:  PRBF Manokwari Dilantik, Siap Berperan Aktif dalam Pembangunan Daerah

    “Beliau yang memprakarsai pembangunan bandara Siboru,” ucapnya.

    Dijadwalkan Bandara Siboru akan diresmikan Presiden Joko Widodo pada 23 November 2023. Sehari berselang, kepala negara juga akan melakukan groundbreaking pembangunan Pabrik Pupuk Kaltim. (*/Red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur...

    Raker RPJMD Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni Paparkan Gagasan Strategis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan gagasan strategisnya pada Rapat Kerja...

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat dan Berkualitas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy...