26 C
Manokwari
Jumat, April 25, 2025
26 C
Manokwari
More

    BEM STKIP Muhammadiyah Manokwari Tuntut Pemerintah Turunkan Harga BBM

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Muhammadiyah Manokwari melakukan aksi di Kantor DPR Papua Barat, Rabu (7/9/2022), menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).

    Sekitar 40 mahasiswa bergerak dari kampus STKIP Muhammadiyah Manokwari menuju Kantor DPR Papua Barat menggunakan kendaraan bermotor.

    Mereka menilai, adanya kenaikan harga BBM makin memberatkan masyarakat yang telah terdampak pandemi Covid-19. Hal ini juga bisa memicu naiknya jumlah kemiskinan.

    Baca juga:  Pesan Politik Ketua PPP Bintuni: Beda Pilihan di Pemilu tak Boleh Lahirkan Gesekan

    “Kami atas nama Badan Eksekutif Mahasiswa meminta secara tegas agar pemerintah menurunkan harga bahan bakar minyak,” ujar Mohamad Iskandar Arey, Ketua BEM STKIP Muhammadiyah Manokwari.

    Anggota DPR Papua Barat, Mugiyono, yang menerima aksi mengatakan menerima aspirasi dan akan meneruskan apa yang menjadi suara para mahasiswa kepada pemerintah untuk ditindaklanjuti.

    Baca juga:  Laznas BMH Gelar Buka Puasa Bersama Serentak di 32 Provinsi

    “Kami akan sampaikan apa yang disampaikan oleh mahasiswa kepada pimpinan dan pimpinan segera menindaklanjuti kepada pemerintah pusat,” tuturnya.

    Dia juga menyampaikan bahwa Fraksi PKS merupakan satu-satunya fraksi yang menyatakan penolakan terhadap kenaikan harga BBM.

    Baca juga:  Kemendagri Godok Calon Pj Gubernur PBD, DPR PB: Harus Orang Papua

    Sejak 3 september lalu, harga BBM di seluruh Indonesia mengalami kenaikan. BBM jenis pertalite naik dari Rp7.650 per liter menjadi Rp10 ribu per liter. Lalu, solar naik dari Rp5.150 per liter menjadi Rp6.800 per liter. Kemudian, pertamax nonsubsidi dari Rp12.500 per liter menjadi Rp14.500 per liter. (LP9/Red)

    Latest articles

    Cuaca Ekstrem Tak Hentikan Pencarian Iptu Tomi di Sungai Rawara Bintuni

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Cuaca ekstrem berupa hujan deras dan angin kencang tidak menghentikan tim gabungan Zona Hijau III Operasi AB Moskona dalam upaya...

    More like this

    Cuaca Ekstrem Tak Hentikan Pencarian Iptu Tomi di Sungai Rawara Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Cuaca ekstrem berupa hujan deras dan angin kencang tidak menghentikan...

    BPJS-Kemenag Pastikan 162 Calon Jemaah Haji Manokwari Terkaver JKN

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sebanyak 162 calon jemaah haji (CJH) asal Kabupaten Manokwari, Papua Barat,...

    BPJS Kesehatan Jamin Perlindungan Bagi Jamaah Haji

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Penyelenggaraan Haji Tahun 2025 saat ini menjadi salah satu implementasi dari Instruksi Presiden...