25.6 C
Manokwari
Senin, April 21, 2025
25.6 C
Manokwari
More

    Banyak Program OPD Tak Sejalan Hasil Reses, DPR PB Minta Sinkronisasi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Komisi II DPR Papua Barat melakukan pertemuan dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam rangka sinkronisasi program. Pertemuan ini sebagai ‘benang merah’ program OPD dengan hasil reses DPR.

    Ketua komisi II DPR Papua Barat Fredi Marlisa kepada wartawan mengatakan pertemuan dengan OPD teknis, penting untuk sinkronisasi kemitraan. Agar program OPD – DPR tetap sejalan.

    Baca juga:  Parjal Desak DPR Papua Barat Ambil Langkah Serius Terkait Pergantian Pj Gubernur

    “Secara kelembagaan kita lakukan sinergitas dengan OPD. Apalagi menjelang musrembang sehingga nantinya bisa sinkron antara mitra kerja,” ujar Fredi, Kamis (17/3/2022).

    Menurut dia, pada hasil reses sebelumnya belum ada program yang sinkron. Antara program OPD dengan hasil reses belum selaras. Kata Fredi, masih sulit untuk memasukkan program usulan masyarakat.

    “Banyak hal yang masyarakat usulkan dan program yang di OPD tidak sinkron dengan hasil reses. Sehingga secara kelembagaan disinkronkan menjelang pelaksanaan musrembang,” katanya.

    Baca juga:  Nansy Prisillia: Media Online Harus Jadi Pencerah di Tahun Politik

    Fredi menjelaskan, dengan adanya pertemuan ini nantinya ada sinkronisasi program usulan DPR dan OPD. Dan program usulan masyarakat melalui DPR dalam setiap reses bisa dimasukkan dalam musrembang dan masuk dalam APBD.

    “OPD biasanya pagu anggarannya sudah ditentukan oleh tim anggaran sehingga kadang dalam menentukan program tidak sinkron antara program usulan DPR dan
    OPD,” paparnya.

    Baca juga:  DPRD Manokwari Setuju UMP tak Boleh Rugikan Pengusaha dan Karyawan

    Komisi II DPR Papua Barat sendiri membidangi antara lain bidang ekonomi, pertanian, holtikultura, perikanan dan kelautan, peternakan, kehutanan. Namun pada pertemuan tadi lebih fokus pada perekonomian.

    “Kenapa kita bahas perekonomian dulu karena pada masa pandemi ini bisa meningkatkan perekonomian masyarakat,” tandasnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    100 Ribu Visa Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Dimulai 2 Mei

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com - Sebanyak 100.000 visa untuk jemaah haji reguler Indonesia sudah terbit. Pemerintah memastikan proses keberangkatan jemaah akan dimulai pada 2 Mei 2025. Kabar...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Gubernur Papua Barat Tegaskan Moratorium Mutasi ASN Masih Berlaku

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menegaskan moratorium permohonan pindah atau mutasi...

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan...