27.3 C
Manokwari
Kamis, Maret 13, 2025
27.3 C
Manokwari
More

    Bamus DPR PB Rapat Lusa, Bahas LKPj Gubernur

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapua.com- Badan Musyawarah (Bamus) DPR Papua Barat pekan ini menjadwalkan rapat guna membahas sejumlah agenda. Ada dua agenda utama. Yakni penyerahan laporan pertanggungjawaban (LKPJ) gubernur dan rencana pelantikan wakil ketua 4 DPR.

    Ketua DPR Papua Barat Orgenes Wonggor mengatakan, saat ini bamus sementara menunggu kepastian kehadiran semua anggota. Jika semua lengkap, rapat akan dilaksanakan Kamis lusa.

    Baca juga:  Piala Dunia 2022: Tekuk Portugal 2-1, Korsel Lolos ke 16 Besar

    “Kamis bamus akan rapat tapi tunggu semua anggota berada di Manokwari. Kita akan rapat bahas jadwal pembahasan LKPj akhir masa jabatan gubernur dan jadwal pelantikan wakil ketua 4,” ujar Wonggor, Selasa (29/3/2022).

    Menurut Wonggor, hingga saat ini, LKPj akhir masa jabatan gubernur dan wakil gubernur belum diserahkan ke DPR. Sejatinya, LKPJ sudah harus diserahkan dan dibahas sebelum bulan Mei.

    Baca juga:  Truk Bermuatan Minuman Ringan Terguling di Amban, 1 Kondektur Luka Berat

    “Kita (DPR) sudah menyurat dua kali ke pemerintah, namun belum juga diserahkan,” katanya.

    Wonggor mengatakan, waktu pembahasan sudah sangat mepet. Karenanya DPR akan mendesak kembali pemprov agar menyerahkan LKPJ paling telat awal April.

    Baca juga:  Wonggor: Siapapun yang Diputuskan Pusat jadi Pj Gubernur PB Harus Dikawal

    Sementara, untuk jadwal pelantikan wakil ketua 4 hingga saat ini masih menunggu penomoran perubahan tata tertib DPR Papua Barat di Mendagri. Proses ini diharapkan bisa kelar dalam waktu dekat.

    “Jika sudah penomoran proses pemilihan wakil ketua 4 dari fraksi Otsus bisa segera dilaksanakan,” imbuh Wonggor. (LP9/Red)

    Latest articles

    DPD KP2IT Desak Gubernur Papua Barat Bentuk Tim Audit Aset Daerah

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Komite Pembangunan Pemuda Indonesia Timur (KP2IT) Papua Barat mendesak Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, segera membentuk tim...

    More like this

    DPD KP2IT Desak Gubernur Papua Barat Bentuk Tim Audit Aset Daerah

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Komite Pembangunan Pemuda Indonesia Timur (KP2IT) Papua...

    Sidang Praperadilan Korupsi Jalan Mogoy-Merdey Papua Barat Ditunda, Kajati Mangkir

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Sidang praperadilan kasus dugaan korupsi proyek pembangunan dan peningkatan jalan Mogoy-Merdey...

    Pelaksanaan Pesparawi Nasional XIV di Papua Barat Ditunda, akan Digelar tahun 2026

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Panitia Penyelenggaraan pelaksanaan Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Nasional XIV, Yacob...