27.8 C
Manokwari
Senin, Februari 10, 2025
27.8 C
Manokwari
More

    Babinsa Warmare Kodim 1801/Manokwari Ingatkan Prokes Ketat di Sekolah

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Babinsa Kampung Guintuy Koramil 1801-03/Warmare Serka Sarifuding, meninjau langsung pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas, di SD Negeri Guintuy, Distrik Warmare, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, Senin (22/11/2021). Pemantauan untuk memastikan berjalannya protokol kesehatan selama PTM.

    Baca juga:  Theresia Rumaropen: Valentinus Sudarjanto Paling Layak jadi Pj Gubernur Papua Barat

    “Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan proses PTM secara langsung, yang dilaksanakan di sekolah sudah mematuhi protokol kesehatan Covid-19 atau belum,” kata Serka Sarifuding.

    Menurut Serka Sarifuding, protokol kesehatan merupakan kunci penting agar proses PTM tidak menjadi klaster penyebaran Covid-19. PTM diharapkan bisa berjalan baik dan prokes diterapkan sesuai standar.

    Baca juga:  Pemberian Pin-Stiker "Saya Sudah Divaksin" Kini Sasar Sekolah dan Kampus di Manokwari

    Ada tiga komponen dalam penerapan prokes di sekolah. Di antaranya menyiapkan tempat cuci tangan, hand sanitizer dan thermogun.

    Baca juga:  Pangdam Kasuari dan Pangkoarmada III Saling Komitmen Jaga Papua Barat

    Di samping itu jarak antarsiswa dalam ruangan juga harus diperhatikan. Kata Serka Sarifuding, guru harus memastikan tidak ada murid yang melepas masker selama proses belajar mengajar.

    “Ingat kita harus tetap waspada, karena Covid-19 masih ada,” tandasnya. (LP2/Red)

    Latest articles

    DPRK Teluk Bintuni Umumkan Penetapan Yohanis-Joko sebagai Bupati-Wabup Terpilih

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni mengumumkan penetapan Yohanis Manibuy dan Joko Lingara sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih untuk periode 2025-2030. Penetapan diumumkan DPRK...

    More like this

    DPRK Teluk Bintuni Umumkan Penetapan Yohanis-Joko sebagai Bupati-Wabup Terpilih

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni mengumumkan penetapan Yohanis Manibuy dan Joko Lingara sebagai Bupati...

    Polda Papua Barat gelar Ops Keselamatan Mansinam, 9 Pelanggaran jadi Sasaran

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir, S.I.K, M.T.C.P., memimpin Apel Gelar...

    Kebijakan Pemangkasan Anggaran, Hermus Indou: Kami akan menyesuaikan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou angkat bicara dengan adanya kebijakan pemangkasan anggaran dari...