26.8 C
Manokwari
Jumat, April 18, 2025
26.8 C
Manokwari
More

    Jaga Persaudaraan, Satgas Pamrahwan Yonif Rider 500/Sikatan Bagikan Sembako

    Published on

    PUNCAK JAYA, Linkpapua.com- Pos Kalome Satgas Pamrahwan Yonif Raider 500/Sikatan yang terletak di pedalaman Papua gelar Baksos untuk Masyarakat sekitar di Kampung Agave, Distrik Kalome, Puncak Jaya, Senin (10/5/2021). Kegiatan ini dipimpin Komandan Pos (Danpos), Letda Inf. Andy Surya.

    Di sela pembagian Sembako, Letda Inf Andy Surya menyampaikan, keberadaan Pos TNI di kampung ini (Kampung Agave_red) bukan sebagai ancaman melainkan sebagai saudara sebangsa dan setanah air yaitu Negara Kesatuan Republik Indonesia yang saling tolong menolong dan berbagi.

    Baca juga:  Mencari Kapolri Baru, Kompolnas Gelar FGD

    “Sebagai Warga Negara Republik Indonesia mari kita sama-sama saling membantu dalam kesulitan yang ada,” ujarnya.

    Di tempat yang sama Dansatgas, Letkol Inf Yoki Malinton menambahkan, kegiatan baksos yang dilakukan oleh Satgas Raider 500/Sikatan di Pos Kalome adalah salah satu sarana untuk menjalin dan menjaga tali persaudaraan antara personil Satgas dan masyarakat yang berada di sekitar pos.

    Baca juga:  Strategi 10 Bupati Walikota Penerima Anugerah Kebudayaan PWI   

    “Apa yang telah dilakukan oleh personil Satgas diharapkan dapat meringankan kesulitan masyarakat,” katanya.

    Baksos Satgas Yonif Raider 500/Sikatan ini disambut dengan baik oleh masyarakat yang berada di sekitar Pos Kalome atau Kampung Agave.

    Baca juga:  Pesan Utama Presiden PKS: Mari Kolaborasi Bukan Polarisasi

    “Terima kasih banyak kepada personil Satgas Raider 500/Sikatan dimana dengan kehadiran Satgas sudah banyak membantu kesulitan yang dialami masyarakat sekitar pos yang sering melakukan kegiatan Baksos dan pengobatan gratis. Masyarakat sangat terbantu dengan kegiatan yang dilakukan oleh personil Satgas Raider 500/Sikatan,” terang salah satu tokoh masyarakat, Torus Wonda. (LP2/red)

    Latest articles

    Polda Papua Barat dan Papua Barat Daya Terjunkan Ribuan Personel Amankan...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sebanyak 1.204 Personil Polri di Polres jajaran Polda Papua Barat dan Polda Papua Barat Daya melaksanakan pengamanan ibadah Jumat Agung Paskah 2025. Keterlibatan...

    More like this

    Presiden Prabowo Resmi Lantik Gubernur Papua Pegunungan di Istana Negara

    JAKARTA, LinkPapua.com – Presiden Prabowo Subianto secara resmi melantik John Tabo sebagai Gubernur Papua...

    Batas Waktu Mepet, BKN Minta Instansi Percepat Pengangkatan CASN 2024

    JAKARTA, LinkPapua.com – Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Zudan Arif Fakrulloh, menegaskan seluruh instansi...

    DK PWI Menang atas Gugatan Perdata Kasus Cash Back Rp100 Miliar, Putusan Inkracht

    JAKARTA, LinkPapua.com - Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (DK PWI) memenangi perkara gugatan perdata...