28 C
Manokwari
Senin, April 29, 2024
28 C
Manokwari
More

    Pangdam: Jadi TNI Harus Bangga dan Setia

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com Menjadi prajurit TNI merupakan kebanggan yang harus dijaga karena tidak semua orang bisa mendapatkan kesempatan itu. Jika ada prajurit TNI yang kemudian desersi dari kesatuan dan Tidak Hadir Tanpa Izin (THTI), itu adalah tentara bodoh.

    Pernyataan ini disampaikan Panglima Kodam XVIII/Kasuari, Mayjen I Nyoman Cantiasa saat memberikan arahan kepada ratusan prajurit Batalyon Infantri 763/Sanetia Buerama Amor (SBA) Brigade Infantri 26/Gurana Piarawaimo (GP) di Kabupaten Teluk Bintuni, Senin (19/4/2021).

    Baca juga:  Pasar Wosi Terbakar, Hermus: Ini Bukan yang Pertama, Harus Jadi Koreksi

    “Kalian ini adalah prajurit terpilih, untuk itu laksanakan tugas dengan baik. Kalau ada prajurit yang kabur desersi, THTI, itu prajurit bodoh. Semua prajurit pasti memiliki masalah, tapi ngomonglah ke komandan biar ada solusi. Jangan jadi gerombolan,” kata Nyoman Cantiasa.

    Baca juga:  Buka Giat Balitbangda, Gubernur Ajak Masyarakat Sebarkan Informasi Pembangunan Papua Barat

    Dalam arahannya, Pangdam juga berpesan agar tentara batalyon menjadi prajurit yang profesional dan dicintai rakyat. Setiap kemampuan tempur yang dimiliki harus diasah dan ditingkatkan, karena bertugas di Papua dan Papua Barat berbeda dengan tugas di daerah lain.

    “Papua dan Papua Barat ini rawan konflik, khususnya isu Papua Merdeka. Ini yang harus kita redam. Jangan lagi ada oknum yang jadi pengkhianat,” ujarnya.

    Baca juga:  Wakil Ketua DPRD Manokwari Buka Puasa Bersama Wartawan

    Pernyataan Pangdam ini merujuk pada peristiwa kaburnya Lucky Y Matuan, seorang oknum prajurit TNI Yonif 410 dan bergabung ke Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) pada Februari 2021. Oknum prajurit tersebut kabur dari pos tanpa membawa senjata dan sampai saat ini tidak jelas keberadaannya.(LP5/Red)

    Latest articles

    Musrenbang Papua Barat Tetapkan 47 Program Prioritas 2025, Infrastruktur Mendominasi

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemprov Papua Barat mencatat sedikitnya 47 program masuk dalam skala prioritas RKAPD 2025. Dari seluruh program ini, 17 item masuk dalam skala...

    More like this

    Musrenbang Papua Barat Tetapkan 47 Program Prioritas 2025, Infrastruktur Mendominasi

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemprov Papua Barat mencatat sedikitnya 47 program masuk dalam skala prioritas RKAPD...

    Dinas PUPR Evaluasi Progres Proyek DAK di Papua Barat Daya

    SORONG, Linkpapua.com– Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Papua Barat Daya tengah mengevaluasi progres...

    Wamendagri Sebut Pendataan OAP Penting agar Program Tepat Sasaran

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo mengatakan pentingnya pemerintah Provinsi untuk...