28.5 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
28.5 C
Manokwari
More

    Satgas Pamrahwan Yonif 500/Sikatan bantu warga bangun pagar Masjid Al-Rochim

    Published on

    PUNCAK, Linkpapuabarat.com Prajurit TNI Satgas Pengamanan Daerah Rawan ( Pamrahwan) Yonif Raider 500/Sikatan Danpos Sinak Modern, Letda Inf Sena Nurjabbar S.Tr.Han dibantu Danpos pasar, Serka Agus Setiawan dan personelnya bahu-membahu bersama warga  muslim dan non muslim melaksanakan karya bakti pembangunan pagar dan saluran air di Mesjid AR Rochim, distrik Sinak Puncak, Papua Sabtu (30/01/2021).

    “Karya bakti pembangunan pagar masjid merupakan perbuatan mulia, karena jika nanti sudah selesai banyak manfaat yang bisa diperoleh baik dunia akhirat. Masjid AR Rochim merupakan satu-satunya tempat ibadah umat muslim di wilayah Distrik Sinak dan bisa digunakan kemaslahatan yang lain”, terang Sena Nurjabbar.

    Baca juga:  Harga Sedikit Naik, Stok Bapok di Kota Bogor Stabil

    “Dengan dibangunnya pagar dan saluran air di masjid ini juga bertujuan untuk menyediakan tempat ibadah yang representatif bagi jamaah umat muslim yang akan melaksanakan sholat, pengajian dan kegiatan sosial keagamaan lainnya. Setidaknya pelaksanaan ibadah merasa nyaman,” lanjut Sena Nurjabbar.

    Karya bakti bersama dengan masyarakat tersebut merupakan implementasi kemanunggalan TNI-Rakyat dan toleransi umat beragama masyarakat Sinak.

    Baca juga:  Pilpres 2024, Ganjar-Amran Cermin Representasi Barat dan Timur Indonesia

    Kehadiran TNI dalam Karya Bakti tersebut juga sebagai bagian dari kepedulian personil Satgas Pamrahwan Raider 500/Sikatan terhadap pembangunan sarana ibadah umat muslim di wilayah ini.

    Sementara itu, pengurus masjid, H.Safrudin yang juga turut pada kegiatan tersebut menyampaikan bahwa pembangunan masjid ini merupakan kebutuhan masyarakat karena sarana satu-satunya sarana ibadah umat muslim di distrik Sinak.

    ” Terima kasih kepada TNI dan warga non muslim  yang telah nembantu kegiatan pembangunan pagar dan saluran air nasjid AR Rochim ini. Semoga Allah SWT membalas budi baik bapak TNI dan masyarakat yang sudah membatu pelaksanaan kegiatan tersebut”, tutup H.Safrudin.

    Baca juga:  Kebijakan Menteri PANRB, PPPK Berhak Dapatkan Kenaikan Gaji Berkala dan Gaji Istimewa

    Dansatgas Yonif Raider 500/Sikatan Letkol Inf Yoki Malinton Kurniafari mengatakan karya bakti ini merupakan alat komunikasi dan silaturhami yang baik antara personil  Satgas dengan masyarakat.

    ” Kegiatan karya bakti juga menjadi ajang terbentuknya tolerasi antar umat beragama di wilayah Sinak dan hal ini  sudah menjadi salah satu bentuk kepedulian kami terhadap lingkungan sekitarnya,” Pungkas Yoki Malinton. (rls/red)

    Latest articles

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan mengikuti kompetisi Liga 4 Indonesia Seri Nasional. Pelepasan digelar di...

    More like this

    Presiden Prabowo Resmi Lantik Gubernur Papua Pegunungan di Istana Negara

    JAKARTA, LinkPapua.com – Presiden Prabowo Subianto secara resmi melantik John Tabo sebagai Gubernur Papua...

    Batas Waktu Mepet, BKN Minta Instansi Percepat Pengangkatan CASN 2024

    JAKARTA, LinkPapua.com – Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Zudan Arif Fakrulloh, menegaskan seluruh instansi...

    DK PWI Menang atas Gugatan Perdata Kasus Cash Back Rp100 Miliar, Putusan Inkracht

    JAKARTA, LinkPapua.com - Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (DK PWI) memenangi perkara gugatan perdata...