28.3 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
28.3 C
Manokwari
More

    Serahkan LKPD 2024 ke BPK, Hermus Indou: Ini Wujud Transparansi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Pemerintah Kabupaten Manokwari secara resmi menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2024 kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Papua Barat di Kantor BPK Perwakilan Papua Barat pada Senin (14/4/2025).

    Selain Bupati Manokwari Hermus Indou, Penyerahan LKPD tersebut turut dihadiri oleh Wakil Bupati Manokwari Mugiyono, Plt Sekretaris Daerah Harjanto Ombesappu serta beberapa pimpinan OPD dan para pejabat lingkup Kantor BPK Perwakilan Papua Barat.

    Baca juga:  Hermus Ingatkan ASN Laksanakan Kewajibannya

    Hermus Indou menyampaikan apresiasi tinggi kepada jajaran BPK atas penerimaan LKPD tersebut.

    “Kami berharap laporan yang diserahkan ini dapat menjadi bahan evaluasi dan pembelajaran dalam meningkatkan kualitas tata kelola keuangan daerah yang lebih akuntabel dan transparan,” katanya.

    Disampaikan Bupati, penyerahan LKPD memiliki makna strategis sebagai wujud transparansi dan akuntabilitas dari pemkab Manokwari.

    Baca juga:  Bupati Hermus Buka Palang di Puskesmas Wosi: Tak Ada Lagi Konflik

    “Ini juga menjadi evaluasi pemda terhadap penggunaan anggaran. Kita memiliki komitmen bersama dalam pengelolaan keuangan dan transparansi,”ungkapnya.

    Dia mengatakan, setiap OPD harus memiliki komitmen dalam menyelenggarakan pemerintahan yang profesional, terlebih dalam hal pengelolaan keuangan.

    “Tujuan kita bukan hanya menyusun laporan keuangan yang rapi dan minim temuan, tapi bagaimana anggaran yang dikelola benar-benar berdampak, terutama pada peningkatan pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat,” tambah dia.

    Baca juga:  Bupati Hermus Jabarkan 5 Prioritas Pembangunan di 2023

    Sementara itu, Kepala BPK Provinsi Papua Barat Agus Priyono mengatakan penyerahan LKPD tersebut Sesuai dengan UU Nomor 1 Tahun 2004 Pasal 56 ayat (3).

    “Setelah penyerahan ini, maka BPK berkewajiban untuk melaksanakan pemeriksaan atas LKPD dan menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas LKPD kepada DPRD,”ungkap Agus. (LP3/Red)

    Latest articles

    Pemprov Papua Barat Akan Luncurkan Kartu PBS, Lengkapi Jaminan di Luar...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat akan meluncurkan Kartu Papua Barat Sehat (PBS) sebagai bentuk jaminan kesehatan tambahan bagi masyarakat yang belum...

    More like this

    Pemprov Papua Barat Akan Luncurkan Kartu PBS, Lengkapi Jaminan di Luar BPJS

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat akan meluncurkan Kartu Papua Barat Sehat...

    162 Calon Jamaah Haji asal Manokwari Ikuti Manasik Haji

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari yang diwakili oleh Wakil Bupati Mugiyono membuka secara resmi bimbingan...

    Wagub Lakotani Soroti Ketidakjelasan Program MBG di Raker RPJMD Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, secara tegas menyoroti belum...