25.8 C
Manokwari
Sabtu, April 5, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    Ali Baham Puji Tangguh LNG Gulirkan Sejumlah Program Sosial di Bintuni  

    Published on

    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com– Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere melakukan kunjungan selama dua hari, 13-14 Oktober 2024 di Tangguh LNG Teluk Bintuni. Dalam kunjungannya, Ali Baham memuji sejumlah program sosial Tangguh LNG.

    Ali Baham mengatakan, program sosial yang digulirkan mampu mendukung pemberdayaan dan pengembangan masyarakat secara berkelanjutan. Ia pun berharap program ini dilakukan secara berkesinambungan.

    Baca juga:  Haryono May: Golkar se-Papua Barat Solid Menangkan Prabowo-Gibran  

    “Masyarakat merasakan manfaat dari program-program sosial Tangguh LNG. Ini menunjukkan bahwa perusahaan tidak hanya berorientasi profit. Tapi juga memiliki kepekaan sosial,” ujar Ali Baham.

    Menurut Ali Baham, masyarakat perlu mendukung setiap langkah Tangguh LNG. Sebab kehadiran perusahaan ini telah terbukti mampu meningkatkan kesejahteraan warga.

    Baca juga:  PKM Manokwari Bagi-bagi Takjil di Traffic Light Wosi

    LNG menyerap tenaga kerja lokal secara optimal. Namun Ali Baham mengingatkan, putra putri Papua perlu meningkatkan kompetensi agar bisa terserap sebagai tenaga kerja berbasis keahlian.

    “Jadi saatnya sekarang anak anak Papua meningkatkan kompetensinya agar bisa berkompetisi di dunia kerja,” ucapnya.

    Baca juga:  Menuju Indonesia Emas, Yayasan BMP Rangkul Pemuda Gereja Papua Barat

    Ali Baham juga memuji Tangguh LNG yang senantiasa terlibat dalam mendorong peningkatan SDM tenaga kerja lokal. Ia berharap, ke depan, perusahaan kian meningkatkan kontribusinya demi membantu pemerintah mewujudkan kesejahteraan rakyat di Teluk Bintuni.(rls/Red)

    Latest articles

    Liga 4 PBD: PS Unimuda dan Bola Mania Berbagi Poin di...

    0
    SORONG, LinkPapua.com – Duel sengit antara PS Unimuda dan SSB Bola Mania di laga perdana Liga 4 PSSI Regional Papua Barat Daya (PBD) Grup...

    More like this

    Liga 4 PBD: PS Unimuda dan Bola Mania Berbagi Poin di Laga Perdana Grup B

    SORONG, LinkPapua.com – Duel sengit antara PS Unimuda dan SSB Bola Mania di laga...

    Gubernur Dominggus Letakkan Batu Pertama Rumah Pastori GPdI Raharoi, Sumbang 200 Sak Semen

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, meletakkan batu pertama pembangunan Rumah Pastori...

    Banjir Rendam 2 Kampung di Teluk Bintuni, 20 KK Terdampak

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com — Sebanyak 20 kepala keluarga (KK) di Distrik Tuhiba, Kabupaten Teluk...