27.3 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
27.3 C
Manokwari
More

    Lewati Proses Panjang Verifikasi Berkas, Doamu Diterima KPU Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Setelah melewati proses panjang verifikasi berkas, KPU Papua Barat menerima berkas pendaftaran calon Gubernur-Wakil Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan-Mohammad Lakotani. Pasangan calon dengan tagline Doamu itu diusung oleh mayorits partai.

    Ketua KPU Papua Barat, Paskalis Semunya memastikan, berkas pendaftaran Dominggus Mandacan dan Mohamad Lakotani (DOAMU) telah lengkap dan memenuhi persyaratan pendaftaran.

    Baca juga:  Brigjen Pol. Johnny Eddizon Isir Resmi Jabat Kapolda Papua Barat

    “KPU Papua Barat telah menyesuaikan persyaratan pendaftaran paslon Pilkada sesuai dengan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 60 dan 70,”ujar Semunya.

    Diungkapkannya, untuk verifikasi sebagai Orang Asli Papua, KPU akan menyerahkannya ke MRP Papua Barat.

    Baca juga:  BKKBN Papua Barat Gelar Workshop Parenting di Mansel, Bahas 1001 CB ke Remaja

    “Berkas sebagai orang asli Papua sudah dilengkapi. Nantinya KPU serahkan ke MRP untuk dilakukan pengecekan,”tambahnya.

    Sementara itu, calon Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan berterima kasih dengan proses penerimaan KPU Papua Barat.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Luncurkan Aplikasi Noken Payment, Tingkatkan Efisiensi Pembayaran Pajak dan Retribusi

    “Terima kasih kepada kepada semua pihak yang sudah mendukung dan mensukseskan pendaftaran kami ke KPU,”ungkap Dominggus.

    Usai berkas pendaftaran diterima, pasangan calon dijadwalkan akan menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Provinsi Papua Barat.(LP3/Red)

    Latest articles

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27 November 2024, Polda Papua Barat melaksanakan apel pergeseran pasukan (serpas)...

    Mas Gilang Resmi Pimpin Pemuda Ikaswara Manokwari

    More like this

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27...

    HUT ke-9 IPT Manokwari, Gelar Kegiatan Amal hingga Tari Kreasi

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Ikatan Perempuan Toraja (IPT) menggelar puncak perayaan HUT ke-9 di Tongkonan Sangulelena...

    Mas Gilang Resmi Pimpin Pemuda Ikaswara Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Gilang Pinandito resmi nahkodai Pemuda Ikatan Sunda Jawa Madura (Ikaswara) periode 2024-2029....