29.1 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
29.1 C
Manokwari
More

    Jelang Pendaftaran Kepala Daerah, Kapolda Papua Barat Cek Kesiapan Pengamanan di KPU PBD

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kepala Kepolisian Daerah Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Barat Daya (PBD) untuk memastikan kesiapan instansi terkait dalam pendaftaran bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat Daya tahun 2024, Selasa (27/8/2024).

    Baca juga:  Clinton Tallo Terpilih Aklamasi Jadi Ketua Pertina Papua Barat Periode 2023-2027

    Kasatgas Humas Operasi Mantap Praja Mansinam II wilayah Provinsi Papua Barat Daya Kombes Pol. Ongky Isgunawan,S.I.K. mengatakan sebanyak 622 personil Polri diturunkan guna mengamankan jalannya pendaftaran bakal calon gubernur dan wagub Papua Barat Daya.

    “Kapolda Papua Barat ingin memastikan seluruh tahapan pilkada serentak itu berjalan damai, lancar dan demokratis. Maka dari itu bapak Kapolda melakukan pengecekan kantor KPU Provinsi Papua Barat Daya ,”ujar Ongky.

    Baca juga:  Paulus Waterpauw Sebut Sosok-sosok Penting di Balik Lahirnya Papua Barat 24 Tahun Silam

    Aparat keamanan sudah ditugaskan sejak hari pertama pendaftaran untuk melakukan pengamanan jalannya pendaftaran.

    “Kami memperketat pengamanan di sekitar KPU, tak hanya di provinsi tetapi juga nanti diseluruh kantor KPU kabupaten maupun kota. Saya juga mengimbau kepada tokoh masyarakat, tokoh agama, dan elemen masyarakat agar ikut menjaga kamtibmas agar jalannya tahapan pilkada 2024 dapat berjalan aman dan damai,” tutup Kombes Pol. Ongky.(LP3/Red)

    Latest articles

    H-4 Jelang Pilkada, KPU Manokwari mulai Distribusi Logistik 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari mulai mendistribusikan logistik kebutuhan pilkada 27 November mendatang. Pelepasan logistik dimulai Sabtu (23/11/2024) di halaman KPU Manokwari. Anggota...

    More like this

    Silaturahmi bersama Warga Kompleks Manorian, Mugiyono : HERO Ingin jadikan Manokwari kota Modern

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono Jumat (22/11/2024) malam bersilaturahmi dengan...

    PERSINAS ASAD Papua Barat Resmi Dilantik, Siap Hasilkan Pesilat Potensial

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pengurus Perguruan Pencak Silat Nasional (PERSINAS) ASAD Provinsi Papua Barat masa bakti...

    Kunjungi Fakfak, Ali Baham Minta Kesiapan Petani Menuju Swasembada Pangan

    FAKFAK,Linkpapua.com - Pj Gubernur Ali Baham Temongmere melakukan kunjungan ke Distrik Bomberai, Kabupaten Fakfak,...