BANJARMASIN, Linkpapua.com– Pada momentum Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV Kalimantan Selatan, kontingen Papua Barat mampu meraih prestasi yang membanggakan. Berangkat dengan kondisi “seadanya”, anak-anak bumi kasuari berhasil menorehkan sejarah dengan mencatatkan 2 medali perak.
2 medali perak dipastikan melalui 2 nomor cabang olahraga bilyard yaitu Single 8 ball dan bola 8 double / Pasangan.
Wakil Ketua PWI Papua Barat Gustavo Wanma menyebutkan capaian ini menjadi motivasi dan juga pengalaman dalam menghadapi event-event kedepannya.
“Hasil yang bisa kita dapatkan ini patut disyukuri karena sepanjang perjalanan sejarah PWI Papua Barat mengikuti ajang Porwanas, baru di Porwanas Kalimantan Selatan ini kita bisa mendapatkan medali,”ungkap Wanma.
Dikatakannya juga, ini menjadi prestasi bersama bagi pekerja pers di Papua Barat. Sehingga kedepan dapat mempersiapkan diri lebih baik lagi.
Selain itu, Wanma berharap ada perhatian dari pemerintah provinsi Papua Barat terhadap perkembangan atlet PWI Papua Barat.
“Kita mengikuti Porwanas membawa nama baik provinsi Papua Barat. Meskipun tidak ada perhatian dari pemerintah provinsi, namun kita tetap berjuang membawa nama daerah,”tambahnya.
Selain bilyar, PWI Papua Barat juga mengikuti sejumlah cabor lainnya, seperti E-Sport, domino dan karya tulis.(LP3/Red)