28.7 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
28.7 C
Manokwari
More

    Dukung Pilkada 2024, Pemprov PB Siap Lakukan Penyesuaian Anggaran

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pemprov  Papua Barat siap melakukan penyesuaian anggaran untuk mendukung tugas-tugas Majelis Rakyat Papua (MRP) menjelang Pilkada 2024. Pemprov menegaskan, anggaran akan senantiasa mengacu pada ketentuan perundang-undangan.

    “Pemprov alam senantiasa mendukung tugas MRP. Terutama dalam pelaksanaan Pilkada. Penggunaan anggaran akan dipertimbangan,” jelas Pj Sekertaris Daerah Papua Barat Yacob Fonataba, Jumat (26/7/2024).

    Baca juga:  Inflasi Papua Barat Melesat 4,8%, Ali Baham Instruksikan Buka Lahan Susweni

    Yacob menyampaikan hal ini sejalan dengan amanat UU Otonomi Khusus (otsus). Menurutnya, tugas ini merupakan bagian dari MRP, tetapi jika berbicara mengenai anggaran pendamping maka perlu adanya peninjauan kembali.

    Baca juga:  Tak Buka Penjaringan, PKS Papua Barat Dukung DoaMu di Pilkada 2024

    “Kalau memang di dalam Dokumen pelaksanaan anggaran (DPA) belum ada maka kita yang harus menyesuaikan dengan jumlah kandidat. Untuk sekarang kan kita belum tahu kandidat yang ada untuk itu jumlah anggaran kita belum bisa memplot anggaran dengan tepat,” ujar Yacob.

    Yacob juga menekankan terkait verifikasi calon. Di mana verifikasi ini berhubungan dengan asal daerah lalu verifikasi melalui lembaga atau adat wilayah yang bersangkutan.

    Baca juga:  Wahidin Puarada Terima Surat Tugas DPP PAN Maju Pilgub Papua Barat  

    “Terkait anggaran juga murni dari sekertariat MRP tetapi jika ditinjau bahwa disitu belum tersedia maka akan dibuat kebijakan sesegera mungkin,” tandasnya. (LP14/red)

    Latest articles

    Pilkada Mansel: Bernad-Mesahk Optimistis Rebut Oransbari dan Ransiki

    0
    MANSEL, Linkpapua.com - Paslon Bernad Mandacan- Mesahk Inyomusi (Bermakna) menggelar kampanye akbar di lapangan pendopo Baypas Laharoi, Kamis (21/11/2024). Kampanye dihadiri ribuan masyarakat dari...

    More like this

    Legislator Perindo Musa Naa Ajak Masyarakat Teluk Bintuni Menangkan Yo Join

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Politisi Partai Perindo yang juga anggota DPRD Papua Barat Musa Naa mengajak...

    BPK RI Papua Barat: Tak Semua Data Boleh Dibuka ke Media  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Papua Barat menggelar sharing session dengan...

    Bawaslu Papua Barat Ingatkan Logistik Harus Tiba di TPS pada H-1

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Bawaslu Papua Barat memastikan distribusi logistik Pilkada 2024 harus telah tiba di...