29.1 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
29.1 C
Manokwari
More

    Mengisi Waktu Liburan Anak Sekolah, Asprov PSSI Papua Barat Gelar Tournament Mini

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Papua Barat menggelar tournament sepakbola untuk mengisi waktu libur anak sekolah. Tournament bertajuk Fun Football U-10 dan U-12 tersebut digelar di stadion Sanggeng digelar 5-7 Juli.

    Ketua Asprov PSSI Papua Barat Faisal Kelan menjelaskan, tournament mini tersebut diikuti Sekolah Sepak Bola(SSB) dari sejumlah daerah.” Tournament ini digelar untuk mengisi libur dari anak-anak agar mereka bisa berkegiatan yang positif serta memberikan keceriaan. Yang terpenting adalah mereka bisa mempraktekan apa yang didapatkan selama proses latihan di masing-masing SSB nya,”ungkap Faisal Jumat (5/7/2024).

    Baca juga:  BPS Catat Sejumlah Komiditi Penyebab Inflasi di Papua Barat dan Papua Barat Daya

    Dikatakannya, tim yang terlibat dalam kelompok U-10 berjumlah 5 tim dan U-12 berjumlah 13 tim.”Yang berpartisipasi dari kota Sorong, Manokwari Selatan, Pegunungan Arfak, Teluk Bintuni, Teluk Wondama dan Manokwari. Pertandingan digelar pagi dan sore hari dengan durasi waktu U-10 selama 10 menit dan U-12 selama 15 menit,”tambahnya.

    Baca juga:  Jogjakarta Dipilih Tim Sepakbola Papua Barat Lakoni Try Out

    Sementara itu, Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga Papua Barat Sammy Saiba yang hadir dalam pembukaan tournament menyambut baik tournament yang digelar tersebut.

    Baca juga:  Tim Sepak Bola Putra Papua Barat Lolos ke PON 2024

    “Ini event yang sangat baik digelar oleh Asprov PSSI Papua Barat dalam pembinaan pemain usia dini. Apalagi sepakbola ini masuk dalam program unggulan di Papua Barat. Dengan semakin banyak dilaksanakan event maka pembinaan usia dini dapat semakin tergali,”bebernya.(LP3/Red)

    Latest articles

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah menurunkan Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan calon di sejumlah titik...

    More like this

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah...

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono...

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...