28.5 C
Manokwari
Sabtu, Mei 18, 2024
28.5 C
Manokwari
More

    Berkunjung ke Fakfak, Menteri Bahlil Kenang Perjuangan Merintis Bandara Siboru

    Published on

    Fakfak,linkpapua.com- Menteri Investasi Bahlil Lahadalia berkunjung ke Kabupaten Fakfak, Kamis (16/11/2023). Tiba di Bandara Siboru, Bahlil disambut Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere.

    Bahlil tak kuasa membendung air mata kala turun dari pesawat. Dengan semringah, pria kelahiran Maluku itu, tampak diliputi rasa haru.

    Baca juga:  Bahlil Ingatkan Kepala Daerah di Papua Barat: Bahaya jika DPMTSP Difasilitasi Pihak Ketiga

    “Saya merasa haru bercampur bahagia. Saya juga bersyukur ternyata perjuangan mewujudkan Bandara Siboru tidak sia-sia,” ujar Bahlil.

    Menurutnya, tantangan membangun Bandara Siboru luar biasa besar. Banyak yang menentang. Bahkan proyek ini diragukan.

    “Banyak juga yang berpandangan negatif terhadap perjuangan yang kami lakukan untuk pembangunan bandara ini. Namun sekarang nyata di depan kita bahwa Bandara Siboru selesai dan siap digunakan,” kata Bahlil.

    Baca juga:  Program Imunisasi dan Tablet Tambah Darah, Dinkes Papua Barat Sasar Lembaga Pendidikan

    Ia lalu menyampaikan apresiasi kepada Bupati Fakfak. Bahlil mengatakan, bahwa konsep pembangunan bandara ini bermula sejak masa kepemimpinan Bupati Fakfak Mohammad Uswanas, di era 2010-2015 dan 2016-2021.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Luncurkan Bantuan Beras PPKM untuk 10.308 KPM

    “Beliau yang memprakarsai pembangunan bandara Siboru,” ucapnya.

    Dijadwalkan Bandara Siboru akan diresmikan Presiden Joko Widodo pada 23 November 2023. Sehari berselang, kepala negara juga akan melakukan groundbreaking pembangunan Pabrik Pupuk Kaltim. (*/Red)

    Latest articles

    Pembukaan MTQ X Teluk Bintuni: Merajut Moderasi dan Toleransi Keagamaan

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Suasana khusyuk terasa di gelanggang Argosigemerai SP 5, Distrik Bintuni Timur, Kabupaten Teluk Bintuni pada Jumat (17/5/2024) malam, Lantunan Ayat Suci Al-Qur'an...

    More like this

    Pembukaan MTQ X Teluk Bintuni: Merajut Moderasi dan Toleransi Keagamaan

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Suasana khusyuk terasa di gelanggang Argosigemerai SP 5, Distrik Bintuni Timur, Kabupaten...

    BP Target 2029 Presentase Tenaga Kerja Lokal Capai 85%

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam pelaksanaan IPA Convex 2024 yang digelar di ICE BSD Tangerang, Kathy...

    Kapolda Isir Minta Casis Polri Persiapkan Diri dengan Baik Hadapi Serangkaian Tes

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kepala Kepolisian Daerah Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir, S.I.K., M.T.C.P. didampingi...