MANOKWARI, LinkPapua.com – Tim sepak bola putra Papua Barat akan melakoni kualifikasi PON di Jayapura, Papua, pada 17-21 Oktober mendatang.
Berdasarkan undian, Papua Barat tergabung di Grup F bersama tuan rumah Papua, Maluku, dan Maluku Utara.
Ketua Asprov PSSI Papua Barat, Faisal Kelan, mengaku timnya siap berlaga di mana pun. Rencananya tim akan bertolak ke Jayapura pada 13 Oktober nanti.
“Kita siap bermain di mana pun dengan target bisa lolos PON. Berdasarkan aturan, juara grup dan lima runner-up terbaik akan lolos ke PON,” ujar Faisal melalui telepon, Selasa (26/9/2023).
Sebelumnya, tim sepak bola putra Papua Barat telah menjalani serangkaian uji coba di Kota Sorong dan Kabupaten Raja Ampat.
Uji coba yang dijalani ini untuk melihat sejauh mana hasil dari pemusatan latihan yang sudah dijalani dalam satu bulan terakhir. (LP3/Red)