26.4 C
Manokwari
Senin, November 25, 2024
26.4 C
Manokwari
More

    Percontohan Penanganan Stunting, Hermus Serahkan Sepeda Motor untuk Operasional Puskesmas Sowi

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, menyerahkan sepeda motor untuk operasional Puskesmas Sowi yang menjadi proyek percontohan upaya penanganan stunting di Kabupaten Manokwari.

    Hermus menyerahkannya saat menghadiri lomba cipta menu Beragam, Bergizi Seimbang, dan Aman (B2SA) serta lomba yosim pancar (yospan) dan wayase di Jalan Percetakan Negara, Manokwari, Selasa (22/8/2023), yang digelar TP PKK Kabupaten Manokwari bekerja sama TP PKK Distrik Manokwari Barat.

    Baca juga:  Waterpauw Cerita Usai Lantik 15 Pejabat: Ada yang Dicopot tapi Tak Asal-asalan

    Sepeda motor yang diserahkan ini merupakan penghargaan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari atas capaian dalam penanganan stunting.

    Hermus menyatakan penghargaan ini menjadi pendorong kuat dalam upaya untuk terus menurunkan angka stunting. “Dengan penghargaan yang diberikan (Pj) Gubernur Papua Barat (Paulus Waterpauw) ke Pemkab Manokwari dalam capaian penanganan stunting merupakan kehormatan bagi kami dalam upaya penanganan stunting,” ujarnya.

    Baca juga:  Polres Teluk Bintuni Terjunkan 137 Personel Amankan Malam Takbiran

    Hermus pada kesempatan ini pun mengapresiasi peran Puskesmas Sowi yang menjadi proyek percontohan penanganan stunting. Selain itu, kepada jajaran TP PKK maupun instansi terkait.

    Baca juga:  Bupati Manokwari: Kemendagri Segera Keluarkan Kode Distrik Pemekaran

    “Selama ini hasil kolaborasi dengan TP PKK dan Dinas Kesehatan serta stakeholders lainnya sudah membuahkan hasil yang positif. Tentu ini menambah motivasi bagi kami untuk bisa menangani stunting hingga angka nol,” ucap Hermus. (LP3/Red)

    Latest articles

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27 November 2024, Polda Papua Barat melaksanakan apel pergeseran pasukan (serpas)...

    Mas Gilang Resmi Pimpin Pemuda Ikaswara Manokwari

    More like this

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27...

    HUT ke-9 IPT Manokwari, Gelar Kegiatan Amal hingga Tari Kreasi

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Ikatan Perempuan Toraja (IPT) menggelar puncak perayaan HUT ke-9 di Tongkonan Sangulelena...

    Mas Gilang Resmi Pimpin Pemuda Ikaswara Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Gilang Pinandito resmi nahkodai Pemuda Ikatan Sunda Jawa Madura (Ikaswara) periode 2024-2029....