29.4 C
Manokwari
Selasa, November 26, 2024
29.4 C
Manokwari
More

    Pemprov Papua Barat akan tinjau pembayaran TPP guru SMA

    Published on

    Manokwari,Linkpapuabarat.com-Pemerintah Provinsi Papua Barat akan meninjau pembayaran tunjangan perbaikan penghasilan (TPP) bagi para guru SMA, SMK dan Madrasah Aliyah (MA).

    Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, Kamis (12/11), mengatakan bahwa dari sisi aturan pemberian tunjangan perbaikan penghasilan bisa dilakukan. Selama ini hal itu sudah diterapkan untuk aparatur sipil negara (ASN) baik provinsi maupun kabupaten dan kota.

    Baca juga:  Kantor DPC PAN Manokwari Barat Diresmikan, Ini Pesan Sinamur

    “Urusan pendidikan SMA,SMK dan MA itu menjadi tanggungjawab dan kewenangan pemerintah provinsi. Maka ini akan kita bahas layaknya seperti apa,”ujarnya lagi.

    Gubernur juga menyatakan untuk meninjau pembayaran tunjangan khusus bagi guru yang bertugas di daerah pedalaman dan terisolir.

    “Kita akan tinjau, termasuk sertifikasi guru. Cuma tunjangan sertifikasi ini kewenangan pemerintah pusat. Nanti kita akan sampaikan ke pusat,” katanya.

    Baca juga:  Usai Tampil di MTQ Nasional, Bupati Hermus Sambut Kedatangan Qari Asal Manokwari

    Menindaklanjuti usulan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), lanjut gubernur, Pemprov juga akan membahas pembentukan cabang dinas untuk urusan pendidikan SMA/SMK dan Madrasah Aliyah (MA) di kabupaten/kota.

    “Pembentukan cabang dinas ini membutuhkan peraturan sebagai landasan hukum. Kita akan didorong agar pembentukan tersebut berjalan lancar,” ujarnya seraya berharap kehadiran cabang dinas mempermudah koordinasi di daerah.

    Baca juga:  Ratusan Calon Anggota Polri Padati Polresta Manokwari

    “Wilayah Provinsi Papua Barat ini luas, sementara SMA, SMK dan MA ada di seluruh kabupaten. Usulan PGRI itu bagus, untuk mempermudah koordinasi,” katanya menambahkan. (LPB1/red)

    Latest articles

    Panwas Soal Ratusan Warga Sowi tak Terima C-Pemberitahuan: Lakukan Kroscek

    0
    MANOKWARI,linkpapua.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Manokwari menegaskan, setiap pemilih yang terdaftar di DPT berhak mendapatkan surat C-Pemberitahuan sebelum masuk ke TPS. Pemilih yang tidak...

    More like this

    Panwas Soal Ratusan Warga Sowi tak Terima C-Pemberitahuan: Lakukan Kroscek

    MANOKWARI,linkpapua.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Manokwari menegaskan, setiap pemilih yang terdaftar di DPT berhak...

    Disperindag Papua Barat Beri Pendampingan Legalitas 60 IKM di Prafi

    MANOKWARI,linkpapua.com- Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Papua Barat memberikan legalisasi kepada sedikitnya 60 industri...

    Tak Terima C-Pemberitahuan, Ratusan Warga Perumahan Sowi Gunung Terancam tak Bisa Mencoblos

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ratusan Warga di Perumahan Sowi Gunung, Kabupaten Manokwari, Papua Barat terancam hak...