28.8 C
Manokwari
Senin, November 25, 2024
28.8 C
Manokwari
More

    Pj Gubernur Papua Barat Serahkan 42 Mesin Pemotong Rumput untuk Masyarakat Mansel

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, menyerahkan 42 unit mesin pemotong rumput kepada kelompok masyarakat penerima manfaat di Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel). Penyerahan dipusatkan di Gedung GPKAI Petrus Sies Kampung Masabui, Distrik Oransbari, Mansel, Sabtu (12/8/2023).

    Bantuan ini diwujudkan melalui program hibah progres Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Provinsi Papua Barat tahun anggaran (TA) 2023. Penyerahan mesin pemotong rumput ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah daerah meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

    Baca juga:  Kesbangpol Papua Barat Segera Gelar Rakor Bahas Tahapan Rekrutmen MRPB

    Waterpauw yang disambut tarian tumbu tanah mengungkapkan kegembiraannya dapat bertemu langsung dengan masyarakat dari berbagai kampung di Masabui.

    Keindahan dan daya tarik kampung ini, kata dia, telah menarik perhatian pemerintah daerah untuk memberikan bantuan yang sangat dibutuhkan masyarakat.

    “Hari ini dukungan dari DPMK selain bantuan mesin babat ada juga bantuan bahan pokok untuk mama-mama dorang di kampung. Ini tugas pemerintah dan saya harap bisa diterima masyarakat. Semoga bantuan ini bermanfaat bagi kepentingan seluruh kelompok masyarakat Masabui dan beberapa kampung lainnya,” ujarnya.

    Baca juga:  Pemprov PB Rancang Sekolah Ramah Anak-Gender, Dimulai dari SMA Unggulan

    Kepala DPMK Papua Barat, Legius Wanimbo, menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian Waterpauw terhadap masyarakat Masabui. “Terima kasih Bapak (Pj) Gubernur karena bisa meluangkan waktu menyerahkan mesin unit ini untuk kelompok masyarakat di sini (Masabui),” ucap Wanimbo.

    Rencananya, program ini tidak hanya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Masabui, tetapi juga beberapa kampung lainnya. Bukan hanya mesin pemotong rumput yang diberikan, tetapi juga sepatu boots sebanyak 42 pasang.

    Selain itu, 50 paket sembako juga turut diserahkan kepada masyarakat. Tidak lupa, 100 bendera merah putih juga disiapkan untuk dikibarkan menjelang perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

    Baca juga:  Raja Ampat Lepas, Dispar Papua Barat Cari Ikon Baru Pariwisata

    Dalam catatan DPMK Papua Barat, wilayah Papua Barat terdiri atas 884 kampung, dengan 57 di antaranya berada di Mansel. Kampung Masabui dipilih untuk mendapatkan bantuan hibah mesin pemotong rumput sebanyak 42 unit ini, sebagai bagian dari komitmen pemerintah daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat. (*/Red)

    Latest articles

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27 November 2024, Polda Papua Barat melaksanakan apel pergeseran pasukan (serpas)...

    Mas Gilang Resmi Pimpin Pemuda Ikaswara Manokwari

    More like this

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27...

    HUT ke-9 IPT Manokwari, Gelar Kegiatan Amal hingga Tari Kreasi

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Ikatan Perempuan Toraja (IPT) menggelar puncak perayaan HUT ke-9 di Tongkonan Sangulelena...

    Mas Gilang Resmi Pimpin Pemuda Ikaswara Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Gilang Pinandito resmi nahkodai Pemuda Ikatan Sunda Jawa Madura (Ikaswara) periode 2024-2029....