25.9 C
Manokwari
Sabtu, Oktober 26, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    Pj Gubernur Papua Barat: Kolaborasi Perbankan-Pemerintah Kunci Atasi Inflasi

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, menyatakan kolaborasi antara sektor perbankan dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat berperan penting menjaga tingkat inflasi di Papua Barat.

    Waterpauw menyampaikan itu saat pembukaan Pekan Olahraga dan Seni Perbankan (Porsebank) yang digelar Badan Musyawarah Pembangunan Daerah (BMPD) Papua Barat di GOR Sanggeng, Kabupaten Manokwari, Sabtu (12/8/2023). Ia menegaskan pentingnya semangat kebersamaan dan kolaborasi yang kuat antara sektor perbankan, pemerintah, dan masyarakat.

    Baca juga:  Kontak Tembak dengan KKB di Maybrat, 1 TNI Gugur, 4 Luka Parah

    “Semangat kebersamaan akan terus diwujudkan, baik antarbank maupun kolaborasi dengan pemerintah Papua Barat. Kerja sama kita semua sehingga bisa menjaga inflasi Papua Barat,” ujarnya.

    Waterpauw melanjutkan bahwa tiap Senin dilakukan evaluasi bersama dengan Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian, dengan perhatian khusus diberikan pada presentasi mengenai angka inflasi.

    Baca juga:  Upacara HUT Ke-51 Korpri, Pj Sekda Papua Barat Sampaikan Lima Pesan Penting

    “Kami selalu waswas saat pemaparan dari kementerian yang tertinggi inflasinya maupun yang terendah. Namun, hingga saat ini Papua Barat aman-aman saja,” ungkapnya.

    Tidak hanya itu, Waterpauw juga mengapresiasi atas kegiatan yang diinisiasi BMPD, yang turut berperan dalam membangun citra positif dan tanggung jawab sosial perbankan di tengah masyarakat, dalam kerangka sinergi antara pemerintah dan sektor perbankan.

    Baca juga:  Materi APBD Induk 2023 Papua Barat Ditarget Selesai Akhir Bulan Ini

    Pemerintah daerah, lanjutnya, telah berkomitmen kuat untuk melanjutkan pembangunan dan pengembangan berbagai sektor yang secara khusus berfokus pada peningkatan kesejahteraan rakyat.

    Waterpauw berharap BMPD akan mampu mengatasi tantangan ekonomi dan keuangan yang dihadapi Papua Barat ke depannya. Selain itu, kolaborasi yang mengedepankan kerja sama dan sinergi diharapkan dapat lebih ditingkatkan guna mendukung pertumbuhan ekonomi berkelanjutan. (LP9/Red)

    Latest articles

    BNPT dan FKPT Papua Barat Lakukan Pencegahan Paham Radikalisme, Intoleransi dan...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) bersama Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Papua Barat menggelar Forum Grup Discussion (FGD) untuk pencegahan paham radikalisme,...

    More like this

    BNPT dan FKPT Papua Barat Lakukan Pencegahan Paham Radikalisme, Intoleransi dan Terorisme

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) bersama Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Papua...

    Mohamad Lakotani : Flobamora Sudah Berkontribusi bagi Papua Barat 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Mohamad Lakotani menghadiri pelantikan Pengurus Rumah Besar Flobamora (PRBF) Manokwari periode 2024-2029...

    Pj Gubernur Ali Baham Apresiasi Program Kebun Hidroponik yang Digagas Tangguh LNG 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kebun hidroponik percontohan di Kampung Tanah Merah Baru (TMB) yang dikembangkan oleh...