28.2 C
Manokwari
Rabu, Mei 8, 2024
28.2 C
Manokwari
More

    DPR RI Setujui Usulan Pembentukan 17 DOB di Papua Barat dan PBD, ini Daftar Lengkapnya

    Published on

    JAKARTA, linkpapua.com- Rapat dengar pendapat Komisi II DPR RI dengan Pemprov Papua Barat dan Papua Barat Daya, Senin (20/3/2023) menyetujui usulan pembentukan 17 daerah otonomi baru (DOB) di Papua Barat dan Papua Barat Daya. Dari 17 DOB, 11 di antaranya di Papua Barat dan enam di Papua Barat Daya.

    Adapun DOB yang diusul di Papua Barat yaitu Manokwari Barat (pemekaran Manokwari), kota madya Manokwari (pemekaran Manokwari), Moskona (pemekaran Teluk Bintuni), Babo Raya (pemekaran Teluk Bintuni), Sebyar (pemekaran Teluk Bintuni), kota madya Teluk Bintuni (pemekaran Teluk Bintuni), Teluk Arguni (pemekaran Kaimana), Teluk Etna (pemekaran Kaimana), Wamesa (pemekaran Teluk Wondama), Kokas (pemekaran Fakfak) dan Kota Madya Fakfak (pemekaran Fakfak).

    Baca juga:  Ratusan Personil TNI/Polri Dikerahkan Amankan Pendaftaran Balon Kada di KPU Teluk Bintuni

    Sedangkan calon DOB di Papua Barat Daya yaitu kabupaten Imeko (pemekaran Sorong Selatan), Malmoi (pemekaran kabupaten Sorong), Maybrat Sau (pemekaran Maybrat), Mare (pemekaran Maybrat), Raja Ampat Selatan (pemekaran Raja Ampat), Raja Ampat Utara (pemekaran Raja Ampat).

    Setelah persetujuan pengusulan calon DOB tersebut nantinya akan dibahas lebih lanjut baik itu dalam RDP maupun kunjungan kerja ke calon DOB.

    Baca juga:  Di Sidey dan Manokwari Timur HEBO unggul

    Daftar Usulan DOB Papua Barat:

    1. Kabupaten Manokwari Barat (sebagai pemekaran Kabupaten Manokwari)
    2. Kota Madya Manokwari (sebagai pemekaran Kabupaten Manokwari).
    3. Kabupaten Moskona (sebagai pemekaran Kabupaten Teluk Bintuni).
    4. Kabupaten Babo Raya (sebagai pemekaran Kabupaten Telik Bintuni).
    5. Kabupaten Sebyar (sebagai pemekaran Kabupaten Teluk Bintuni).
    6. Kota Madya Bintuni (sebagai pemekaran Kabupaten Teluk Bintuni).
    7. Kabupaten Teluk Arguni (sebagai pemekaran Kabupaten Kaimana).
    8. Kabupaten Teluk Etna (sebagai pemekaran Kabupaten Kaimana).
    9. Kabupaten Wamesa (sebagai pemekaran Kabupaten Teluk Wondama).
    10. Kabupaten Kokas (sebagai pemekaran Kabupaten Fak-Fak).
    11. Kota Madya Fak-Fak (sebagai pemekaran Kabupaten Fak-Fak).

    Baca juga:  Polres Bintuni Ringkus 3 Pengedar Narkoba, Ditangkap di Manokwari dan Pegaf

    Daftar Usulan DOB di Papua Barat Daya:

    1. Kabupaten Imeko (sebagai pemekaran Kabupaten Sorong Selatan).
    2. Kabupaten Malmoi (sebagai pemekaran Kabupaten Sorong).
    3. Kabupaten Maybrat Sauw (sebagai pemekaran Kabupaten Maybrat).
    4. Kabupaten Mare (sebagai pemekaran Kabupaten Maybrat).
    5. Kabupaten Raja Ampat Selatan (sebagai pemekaran Kabupaten Raja Ampat).
    6. Kabupaten Raja Ampat Utara (sebagai pemekaran Kabupaten Maybrat). (LP3/Red)

    Latest articles

    Imam Syafi’i Lanjutkan Mendaftar di PKS dan Perindo Manokwari Selatan

    0
    MANOKWARI SELATAN, Linkpapua.com-Imam Syafi'i terus bergerak ke sejumlah sekretariat partai politik, untuk mendaftarkan sebagai Bakal Calon Bupati Kabupaten Manokwari Selatan, periode 2024-2029. Beranjak dari Partai...

    More like this

    Imam Syafi’i Lanjutkan Mendaftar di PKS dan Perindo Manokwari Selatan

    MANOKWARI SELATAN, Linkpapua.com-Imam Syafi'i terus bergerak ke sejumlah sekretariat partai politik, untuk mendaftarkan sebagai...

    Frengki Mandacan Kandidat Pertama Serahkan Berkas Pendaftaran di Perindo Mansel

    MANSEL, LinkPapua.com- Frengki Mandacan menyerahkan berkas pendaftaran di Partai Perindo Manokwari Selatan (Mansel) untuk...

    STIKIP Muhammadiyah Manokwari Buka Pendaftaran Maba Gelombang Kedua

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STIKIP) Muhammadiyah Manokwari membuka penerimaan...