28.6 C
Manokwari
Rabu, November 27, 2024
28.6 C
Manokwari
More

    Jelang HUT Pekabaran Injil, Pemprov Mulai Bersih-bersih di Pulau Mansinam

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Pekabaran Injil pada 5 Februari 2023 mendatang, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat mulai melakukan pembersihan area situs Pekabaran Injil di Pulau Mansinam, Selasa (17/1/2023). Pemprov mengajak seluruh komponen masyarakat terlibat dalam aksi bersih-bersih ini.

    Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Papua Barat, Melkias Werinussa, mengatakan hari ini merupakan hari pertama pelaksanaan pembersihan Pulau Mansinam.

    Baca juga:  Apel Siskamling, Kapolda Papua Barat Dorong Peran Mandiri Masyarakat Jaga Keamanan

    “Bagaimana waktu yang mepet harus mempersiapkan selain ibadah juga tata negara yang akan dihadiri Wakil Presiden (Ma’ruf Amin). Hari ini pertama kerja dan akan terus berlanjut,” ujarnya.

    Baca juga:  September, Serapan Anggaran APBD Papua Barat 2023 Jauh dari Target

    Menurut dia, Pemprov tidak bisa kerja sendiri. Ia pun mengajak komponen masyarakat untuk bekerja bersama melakukan pembersihan Pulau Mansinam.

    “Mansinam bersih tentu Manokwari juga harus bersih dalam rangka menyambut HUT Pekabaran Injil. Karena Mansinam sebagai perekat bagi semua,” paparnya.

    Melkias berharap agar komponen masyarakat yang berada di Manokwari ikut bersama-sama melakukan pembersihan pulau bersejarah itu.

    Baca juga:  Penerapan PPKM Papua Barat: Seluruh Kabupaten/Kota Level 1, Hanya Kabupaten Sorong Level 2

    Hal ini dimaksudkan untuk memperlancar kegiatan yang akan dilaksanakan di Pulau Mansinam nanti dalam rangka memperingati hari masuknya injil pertama kali di tanah Papua.

    Kepanitiaan, kata dia, juga akan dilakukan perubahan mengingat akan ada tamu negara. (LP9/Red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat: Penyalahgunaan C-Pemberitahuan Bisa Dijerat Pidana

    0
    MANOKWARI,linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menegaskan, penyalahgunaan pada C-Pemberitahuan bisa dijerat pidana. "Siapapun yang menyalahgunakan undangan yang menyebabkan terjadinya PSU akan diproses...

    More like this

    Kapolda Papua Barat: Penyalahgunaan C-Pemberitahuan Bisa Dijerat Pidana

    MANOKWARI,linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menegaskan, penyalahgunaan pada C-Pemberitahuan bisa dijerat...

    Kapolda Papua Barat dan Pj Gubernur Cek Kesiapan Pilkada Serentak Di Maybrat  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang pelaksanaan Pilkada Serentak, Kabupaten Maybrat menjadi salah satu daerah yang mendapat...

    DPD BKPRMI Manokwari ajak Pemuda Masjid Gunakan Hak Suara dalam Pilkada

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Ketua DPD Badan Koordinasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Manokwari Masrawi Aryanto mengajak...