26.3 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Pemkab Bintuni Siapkan Lahan Tiga Hektare untuk Pengadilan Negeri

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni menyiapkan lahan sekitar tiga hektare untuk dihibahkan jika pengadilan negeri hadir di Teluk Bintuni.

    Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw, mengusulkan pembentukan pengadilan negeri di wilayahnya saat pelantikan Berlinda Ursula Mayor sebagai Ketua Pengadilan Negeri Manokwari di salah satu hotel di Manokwari, Rabu (4/1/2023).

    Baca juga:  Sapa Masyarakat Masyeta, Yo Join: Kami Lahir dari Rahim Rakyat 

    “Kita sudah siapkan lahan tiga hektare yang disiapkan khusus pembangunan pengadilan negeri. Sehingga saya usul agar pengadilan negeri ada di Bintuni,” kata Kasihiw.

    Kasihiw mengungkapkan, pihaknya telah menyurat ke Mahkamah Agung untuk pengusulan kehadiran pengadilan negeri terpisah dari Pengadilan Negeri Manokwari.

    Baca juga:  HUT Ke-24 DWP, Diharap Jadi Titik Awal Kebangkitan Perempuan Teluk Bintuni

    Menurutnya, dengan hadirnya pengadilan negeri di Teluk Bintuni nantinya dapat memperkecil wilayah kerja Pengadilan Negeri Manokwari yang meliputi lima kabupaten.

    Lima kabupaten wilayah kerja Pengadilan Negeri Manokwari, yakni Manokwari, Manokwari Selatan, Pegunungan Arfak, Teluk Wondama, dan Teluk Bintuni.

    Baca juga:  Kasihiw: Pancasila Masih Relevan Sebagai Ideologi Negara

    Sementara, Ketua Pengadilan Negeri Manokwari, Berlinda Ursula Mayor, menyebutkan jika dilihat dari jumlah kasus yang ditangani hingga saat ini, Teluk Bintuni pantas memiliki pengadilan negeri sendiri.

    “Bintuni bisa hadir pengadilan negeri sendiri. Jika dilihat dari volume perkara sudah sangat pantas,” ucapnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Haryono May Hadirkan Pimpinan Komisi II DPR RI dalam Kampanye HERO, Komitmen Hadirkan DOB Kota Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada kampanye akbar Hermus Indou-Mugiyono (HERO) beberapa waktu lalu, salah satu jurkam...

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...