29.3 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
29.3 C
Manokwari
More

    Pohon Tumbang Tutup Jalur Trans-Papua Barat, Polres Mansel-Satpol PP Lakukan Evakuasi

    Published on

    MANSEL, LinkPapua.com – Polres Manokwari Selatan (Mansel) bersama Satpol PP turun tangan melakukan evakuasi pohon tumbang yang memutus jalur trans-Papua, Selasa (27/12/2022) malam. Pohon tersebut tumbang akibat cuaca ekstrem.

    Kapolres Mansel, AKBP Tolopan Simanjuntak, mengatakan pihaknya menerima informasi pohon tumbang sekitar pukul 21.00 WIT. Ia langsung berkoordinasi dengan pemda.

    Baca juga:  HBC Region Papua Barat Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Pasar Wosi

    “Kita dapat informasi sekitar pukul 21.00, segera kita berkoordinasi dengan pemerintah daerah dalam hal ini Satuan Polisi Pamong Praja untuk turun langsung melakukan evakuasi,” ujar Tolopan via WhatsApp kepada wartawan, Rabu (28/12/2022).

    Potensi dampak cuaca buruk sudah disampaikan BPBD Papua Barat, beberapa waktu lalu. BPBD merilis adanya potensi angin kencang dan hujan lewat hingga akhir tahun yang bisa menyebabkan berbagai dampak.

    Baca juga:  Bentuk Pengurus di Mansel, KBPP Papua Barat Minta Dukungan Polres

    Masyarakat diimbau untuk berhati-hati melintas di jalur trans-Papua Barat. Tolopan menjelaskan, apabila merasakan kecepatan angin tidak dalam keadaan biasa, maka pengendara diminta untuk lebih waspada.

    “Kita imbau pengendara untuk berhati hati. Sebab, dalam pekan ini cuaca ekstrem kemungkinan masih terjadi sampai awal tahun,” pintanya.

    Baca juga:  Dampak BBM Naik, Polres Mansel Bagikan Puluhan Paket Sembako ke Sopir Terminal Ransiki

    BMKG memprediksi potensi cuaca ekstrem masih akan berlangsung hingga 2 Januari 2023. Selain wilayah Jawa dan Bali, beberapa daerah lain juga masuk dalam kawasan rentan hujan ekstrem hingga Januari.

    Papua dan Papua Barat juga masuk dalam wilayah rawan. BMKG meminta agar semua leading sector bersiaga. (LP2/Red)

    Latest articles

    Bupati Matret Kokop Lepas Distribusi Logistik Pilkada ke 5 Distrik di...

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Bupati Teluk Bintuni Matret Kokop melepas secara simbolis pendistribusian logistik Pilkada 2024, Minggu (24/11/2024). Acara pelepasan berlangsung di halaman Kantor Komisi Pemilihan...

    More like this

    Pilkada Mansel: Bernad-Mesahk Optimistis Rebut Oransbari dan Ransiki

    MANSEL, Linkpapua.com - Paslon Bernad Mandacan- Mesahk Inyomusi (Bermakna) menggelar kampanye akbar di lapangan...

    Pilkada Mansel: MANIS akan Kembalikan Gaji Honorer Sesuai UMP   

    MANSEL,Linkpapua.com - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Selatan, Maksi N Ahoren -...

    Kado HUT Ke-12, Kantor Bupati Manokwari Selatan Diresmikan

    MANOKWARI SELATAN, Linkpapua.com - Bupati Markus Waran memimpin upacara peringatan HUT ke-12 Manokwari Selatan...