28.7 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
28.7 C
Manokwari
More

    Lepas Sambut Dandim Teluk Bintuni, Dirangkaikan Peresmian Masjid ABRI

    Published on

    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com – Dandim 1806/Teluk Bintuni telah berganti. Lepas sambut dari pejabat lama ke pejabat baru berlangsung di Makodim 1806/Teluk Bintuni, Rabu (19/10/2022).

    Lepas sambut dirangkaikan peresmian Masjid ABRI serta penyerahan sertifikat Koramil Distrik Kamundan dan Distrik Tomu.

    Letkol Inf. Kadek Abriawan kini digantikan Letkol ARH Patrick Arya Bima. Abriawan selanjutnya akan bertugas sebagai Perwira Pembantu Madya (Pabangya) di Staf Teritorial Angkatan Darat (Sterad).

    Baca juga:  2 Kali Mangkir, Tersangka Korupsi Pasar Rakyat Bintuni Terancam Dijemput Paksa

    Sementara, Patrick yang kini menjadi Dandim 1806/Teluk Bintuni sebelumnya menjabat Wakil Komandan Detasemen Markas (Wadandenma) Kodam III Siliwangi.

    Abriawan menyampaikan kesan dan pesan selama bertugas di Teluk Bintuni. “Saya kurang lebih bertugas selama 1 tahun 8 bulan. Banyak support yang diberikan oleh pemerintah daerah kepada kami serta dari pihak polres yang selalu bersinergi,” kata Abriawan.

    Abriawan pun berpesan kepada seluruh jajaran Kodim 1806/Teluk Bintuni agar tetap menjaga nama baik satuan. Kata dia, KODIM bisa dimaknai sebagai K (Kasih adalah senjata teritorial, O (Olah pikir untuk berinovasi, D (Disiplin adalah napasmu), I (Inisiatif dalam bekerja), dan M (Masyarakat adalah pelindungku).

    Baca juga:  Ini hasil rekapitulasi suara 10 distrik di Teluk Bintuni

    “Selama saya berdinas di Kabupaten Teluk Bintuni, bila ada tutur kata yang kurang mengenakkan, saya mohon maaf dari lubuk hati yang paling dalam,” ucapnya.

    Baca juga:  Masyarakat Moskona Barat Serahkan Senjata Rakitan, Kapolres Teluk Bintuni Usulkan Diberi Penghargaan

    Sementara, Dandim 1806/Teluk Bintuni yang baru, Letkol ARH Patrick Arya Bima, meminta dukungan untuk bisa melanjutkan capaian pimpinan sebelumnya. “Saya tidak akan merusak apa yang sudah diraih oleh komandan sebelumnya, tetapi saya akan menjaga karena itu sebuah prestasi,” kata lulusan Akmil 2003 ini.

    Serah terima jabatan (sertijab) Dandim 1806/Teluk Bintuni akan berlangsung 22 Oktober 2022 nanti di Korem 182/JO. (LP5/Red)

    Latest articles

    Jelang Masa Tenang, Sekretaris Koalisi HERO meminta bantuan Relawan dan Simpatisan...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang masa tenang kampanye Pilkada serentak 2024, Sekretaris Koalisi Pemenangan Hermus Indou-Mugiyono (HERO), Kristofel meminta agar relawan maupun simpatisan pendukung HERO dapat...

    More like this

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...

    Dorong Partisipasi Pemilih di Pilkada, KPU Teluk Bintuni Gelar Jalan Santai

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Teluk Bintuni menggelar kegiatan jalan santai...

    Asisten I Pemprov PB Wanti-wanti ASN: Tetap Netral, Kita Diawasi Bawaslu  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Asisten I Pemprov Papua Barat Syors Alberth Ortisanz Marini memimpin apel gabungan...