28.5 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
28.5 C
Manokwari
More

    Agenda Rutin, Persit KCK Daerah XVIII/Kasuari Rajut Silaturahmi lewat Olahraga Bersama

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Daerah XVIII/Kasuari, Alin Gabriel Lema, melaksanakan senam sekaligus olahraga bersama anggota Persit Kartika Chandra Kirana, Jumat (16/9/2022).

    Alin menyampaikan ungkapan rasa syukur karena dapat melaksanakan senam dan olahraga bersama. “Ini merupakan agenda kita bersama yang dilaksanakan setiap sebulan sekali dilingkungan Persit KCK PD XVIII/Kasuari sampai dengan jajaran,” kata Alin.

    Baca juga:  Kapolda Papua Barat dan Pj Gubernur Cek Kesiapan Pilkada Serentak Di Maybrat  

    Kegiatan ini, kata dia, bertujuan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Selain itu, diharapkan dapat mempererat hubungan tali silaturahmi, persaudaraan, serta kekeluargaan dan komunikasi.

    “Di samping itu kita mendapatkan kebahagiaan sehingga dapat mendampingi suami dalam suka dan duka,” ungkapnya.

    Baca juga:  Kontraktor  OAP Temui Gubernur Soal kejelasan Proyek, Dominggus Segera Panggil Pimpinan OPD

    Pelaksanaan senam bersama ini dipandu instruktur senam profesional sehingga dapat membangkitkan semangat ibu-ibu Persit yang hadir untuk mengikuti gerakan-gerakan senam.

    Tidak hanya senam, kegiatan juga diisi dengan permainan voli, tenis meja, dan tenis lapangan. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat muncul bibit-bibit pemain sehingga ke depannya Persit KCK PD XVIII/Kasuari dapat ikut serta dalam berbagai kejuaraan.

    Baca juga:  Polda Papua Barat Gulung Komplotan Pengebom Ikan, Sejumlah Bahan Peledak Disita

    “Saya berharap ke depannya kita dapat lebih saling asah, asih, dan asuh. Saya selalu mengedepankan kepemimpinan hati dan kasih,” tutur Alin. (*/Red)

    Latest articles

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan mengikuti kompetisi Liga 4 Indonesia Seri Nasional. Pelepasan digelar di...

    More like this

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan...

    Brimob bersama Sejumlah Instansi Gelar Operasi Gabungan Pencarian Tommy Marbun

    JAKARTA , Linkpapua.com-Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo...

    Pembalap Papua Barat Fadhil Musyavi Curi Perhatian di Mandalika Racing Series 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Muhammad Fadhil Musyavi, pembalap muda asal Papua Barat, sukses mencuri perhatian...