28.6 C
Manokwari
Jumat, Mei 3, 2024
28.6 C
Manokwari
More

    Masyarakat Ingin Tetap Pakai Nama Manokwari Barat jika Dimekarkan, Ini Alasannya

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Jika benar-benar akan dimekarkan menjadi daerah otonomi baru (DOB), maka masyarakat meminta agar tetap memakai nama Kabupaten Manokwari Barat.

    Wakil Kepala Suku Mpur, Adreas Aropi, meminta empat distrik, yakni Lebar, Senopi, Mubrani, dan Amberbaken, tetap dimekarkan menjadi Manokwari Barat.

    Baca juga:  BNN Tes Urine 285 Personel Polres Teluk Bintuni, 13 Terindikasi Positif Narkoba

    “Kami mohon bisa menjadi daerah baru, yakni Manokwari Barat. Kami tidak mau diganti dengan nama lain. Kami mau nama Manokwari Barat sebab nama tersebut sudah mempunyai dokumen resmi, kajian ilmiah, dan sudah memiliki peta tapal batas,” kata Aropi kepada awak media, Senin (29/8/2022).

    Baca juga:  Ops Zebra Mansinam 2023, Kapolres Teluk Bintuni Minta Personel Bersikap Humanis

    Namun, jika Papua Barat dimekarkan lebih dahulu, maka dia meminta agar empat distrik induk dan tujuh distrik yang dimekarkan Kabupaten Tambrauw dapat dikembalikan ke wilayah Papua Barat. Hal ini, kata dia, untuk mempertahankan eksistensi masyarakat sebagai wilayah Arfak.

    Baca juga:  Polres Manokwari Awasi Objek Vital: Ada Kerumunan, Dibubarkan!

    “Kami merasa bahwa kalau pemekaran Papua Barat Baya (PDB), maka kami takut kami punya wilayah akan dicaplok oleh Papua Barat daya sehingga pemerintah supaya mengembalikan empat distrik dan tujuh distrik yang dimekarkan pemerintah Tambrauw ke Provinsi Papua Barat,” ungkapnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    Seleksi Terbuka 19 Jabatan Eselon II Pemprov Papua Barat Resmi Dibuka

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemprov Papua Barat resmi membuka pendaftaran seleksi terbuka calon pejabat eselon dua. Ada 19 jabatan lowong yang akan diperebutkan dalam seleksi ini. Asisten...

    More like this

    Hermus Indou Daftar di NasDem: Kita Ingin Koalisi Lanjut

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Setelah mendaftar di PAN, Kamis (2/5/2024) Sore Hermus Indou mendatangi DPD Partai...

    Jelang Pilkada, Hanura Manokwari Bakal Buka Penjaringan Kepala Daerah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Manokwari akan membuka...

    Hadiri Halal Bi Halal KKSM, Hermus Dinobatkan jadi Warga Kehormatan

    MANOKWARI, linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou menghadiri halal bi halal Kerukunan Keluarga Surabaya Manokwari...