29.1 C
Manokwari
Senin, November 25, 2024
29.1 C
Manokwari
More

    Polres Manokwari Segera Tetapkan Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Dana Desa

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Polres Manokwari segera menetapkan tersangka dugaan korupsi penyalahgunaan anggaran Dana Desa di salah satu kampung di Kabupaten Manokwari tahun anggaran 2018.

    “Kita akan melakukan gelar perkara penetapan tersangka dan pemanggilan kepada para pihak yang bertanggung jawab atas penyalahgunaan dalam pengelolaan anggaran kampung tersebut,” kata Kasat Reskrim Polres Manokwari, Iptu Arifal Utama, melalui Kanit Tipikor, Ipda Hardianto, Senin (25/7/2022).

    Baca juga:  Dituntut JPU 1,3 Tahun, Hakim Malah Vonis Pendeta Roberts 4 Tahun

    Hardianto mengungkapkan dalam kasus ini oknum penyelenggara kampung secara bersama-sama memperkaya diri dalam pengelolaan anggaran Dana Desa yang diperuntukkan bagi peningkatan infrastruktur dan kesejahteraan di bidang pendidikan.

    Berdasarkan hasil audit penghitungan kerugian keuangan negara Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Papua Barat, kerugian negara dari perkara ini Rp533 juta lebih.

    Baca juga:  Polres Manokwari Dukung Penuh Raperda Pembatasan Peredaran Miras

    “Kami Tipikor Polres Manokwari tidak akan main-main dan akan bertindak tegas. Kami akan mengusut berbagai informasi penyalahgunaan pengelolaan Dana Desa yang tersebar di sekitar 164 kampung yg berada di wilayah Kabupaten Manokwari sampai tuntas,” tegas Hardianto.

    Baca juga:  Jumat Bersih, Koramil 1801-01/Manokwari Bersama Warga Kompak Bersihkan Rumah Ibadah

    Pihaknya pun mengingatkan kepada penyelenggara desa/kampung agar tidak memainkan anggaran Dana Desa untuk kepentingan pribadi sehingga merugikan negara dan masyarakat.

    “Jumlah tersangka perkara dugaan korupsi terkait Dana Desa lebih dari satu orang. Siapa orangnya dan akan disampaikan lebih lanjut,” katanya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Ali Baham Bicara Perjuangan Guru: Tantangan Tugas Makin Berat  

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere berbicara nasib guru sekaligus peran mereka dalam mencetak generasi bangsa. Kata Ali Baham, guru adalah...

    More like this

    Apel Pengamanan Pilkada, TNI-Polri Jamin Netralitas 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polresta Manokwari menggelar apel pasukan dalam persiapan pengamanan pilkada serentak 27 November...

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27...

    HUT ke-9 IPT Manokwari, Gelar Kegiatan Amal hingga Tari Kreasi

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Ikatan Perempuan Toraja (IPT) menggelar puncak perayaan HUT ke-9 di Tongkonan Sangulelena...