27 C
Manokwari
Minggu, Mei 5, 2024
27 C
Manokwari
More

    Sah! Mondry Wattimena Terima SK Ketua DPC Demokrat Manokwari

    Published on

    JAKARTA, Linkpapua.com – Mondry Yulians Wattimena menerima surat keputusan (SK) sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Manokwari periode-2022-2027.

    SK tersebut diserahkan langsung Direktur Eksekutif DPP Demokrat, Sigit Raditya, didampingi Wasekjen DPP Partai Demokrat Andi Timo Pangerang, di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Kamis (14/7/2022). Turut hadir pada kesempatan ini Ketua DPD Demokrat Papua Barat, Abdul Faris Umlati.

    Baca juga:  Kantor DPRD Manokwari, Bupati: Warga Tidak Puas, Silahkan Tempuh Jalur Hukum

    Setelah menerima SK, Mondry mengaku siap memenangkan partai besutan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada pemilu 2024 yang berjenjang dari tingkat pusat, provinsi, maupun kabupaten/kota.

    “SK sudah saya terima, ketika kembali ke Manokwari, yang pertama tentu akan memperkuat basis PAC. Diharapkan PAC lebih all out ke depan, untuk memenangkan Partai Demokrat khususnya di Kabupaten Manokwari. Selain itu, tentu kita akan rebut kembali kursi DPRD yang hilang di 2019 lalu dan kembali menjadi unsur pimpinan,” kata Mondry.

    Baca juga:  Lepas Tim Safari Ramadhan, Sekda Manokwari Harap Jadi Wadah Interaksi Pemda-Masyarakat

    Meski sudah menerima SK definitif, Mondry mengaku belum mendapatkan petunjuk untuk pelantikan pengurus DPC.

    Baca juga:  Gandeng KPKNL, Pemkab Teluk Bintuni Gelar Sosialisasi Lelang BMD

    Selain itu, dengan diterimanya SK, DPC Demokrat Manokwari akan secepat mungkin mengondisikan hal-hal administrasi berhubungan dengan Kesbangpol Manokwari, KPU Manokwari, maupun lintas partai. (LP2/Red)

    Latest articles

    Sosialisasi B2SA di Fakfak, Pj Ketua PKK Papua Barat Tekankan Pola...

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat menggelar sosialisasi B2SA bertajuk Goes To School di Kabupaten Fakfak, Sabtu (4/5/2024). Kegiatan ini digelar sebagai...

    More like this

    KPU Teluk Bintuni Siap Hadapi Gugatan Pileg, Digelar 3 Mei

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- KPU Teluk Bintuni membuka kotak suara untuk dijadikan alat bukti dalam sengketa...

    Melkias Werinussa Ungkap Sederet Rencana Strategis Pemprov PB Jelang Perpindahan IKN

    MANOKWARI, linkpapua.com- Asisten Perekonomian dan Pembangunan Daerah Provinsi Papua Barat Melkias Werinussa membeberkan sederet...

    HUT Wondama ke-21, Bupati Hendrik Boyong Pejabat-ASN Belanja ke Pasar Sentral Iriati

    WASIOR, linkpapua.com- Kabupaten Teluk Wondama merayakan HUT ke-21 dengan berbagai cara. Salah satunya dengan...