27.4 C
Manokwari
Senin, Mei 20, 2024
27.4 C
Manokwari
More

    Puluhan Mahasiswa Datangi Kantor Gubernur, Tuntut Pencairan Proposal Pendidikan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Puluhan mahasiswa Papua Barat berunjuk rasa menuntut pencairan proposal pendidikan di Kantor Gubernur Papua Barat, Rabu (1/5/2022). Mahasiswa melakukan pemalangan di pintu masuk.

    Asisten II Setda Pemprov Papua Barat Melkias Werinussa yang menemui massa menyampaikan prosedur pencairan proposal. Setelah dialog mahasiswa kemudian membubarkan diri.

    Baca juga:  Resmi! Kapolri Angkat 3 Kapolres Baru di Papua Barat

    Usai menemui pengunjuk rasa, Werinussa mengatakan, proposal yang masuk di Provinsi Papua Barat sekitar 15 ribuan. Jumlah ini membengkak dan sudah tak sebanding dengan kemampuan keuangan daerah.

    “Karena dibuka lebar sehingga pemerintah tidak bisa membendung lagi. Sebenarnya bantuan pendidikan ini untuk pendidikan khusus misalnya penerbangan maupun kedokteran,” tuturnya kepada Linkpapua.com.

    Baca juga:  Keluar-Masuk Bintuni Diperketat Mulai Besok, Harus Punya Kartu Vaksin

    Menurut Werinussa, Pemprov akan melakukan list kembali proposal yang masuk. Akan dilakukan seleksi dan diberi prioritas.

    Proposal yang tidak bisa diakomodir akan dikembalikan ke kabupaten/kota untuk menjawab. Ia menegaskan, mengenai keuangan, aturan saat ini sudah berbeda dengan pengelolaan keuangan sebelumnya.

    Baca juga:  Kunker ke Papua Barat, Baleg DPR RI Sosialisasi Prolegnas Prioritas 2021

    “Anggarannya dari pemerintah pusat langsung ditransfer ke kabupaten/kota. Sehingga dana otsus tersebut ada di kabupaten/kota,” tuturnya.(LP9/Red)

    Latest articles

    Mendagri: Libatkan PWI Perkuat Legitimasi Hasil Pilkada Serentak 2024

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia Papua Barat menyambut baik surat edaran Menteri Dalam Negeri yang ditanda tangani Muhammad Tito Karnavian, per tanggal 13...

    More like this

    Mendagri: Libatkan PWI Perkuat Legitimasi Hasil Pilkada Serentak 2024

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia Papua Barat menyambut baik surat edaran Menteri Dalam...

    Hermus Apresiasi Peran KKST Dukung Pembangunan Manokwari

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Manokwari, Hermus Indou, menghadiri pelantikan dan rapat kerja (raker) Kerukunan...

    Setelah Dilantik, Anggota PPD se-Manokwari Ikuti Orientasi Tugas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Puluhan Panitia Pemilihan Distrik (PPD) se Manokwari mengikuti masa orientasi tugas yang...