26 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
26 C
Manokwari
More

    Berlakukan Prokes Saat Peresmian Rumah Tongkonan di Manokwari, Panitia Siapkan 10000 Masker

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com – Panitia peresmian rumah adat Toraja dan rumah kaki seribu di Manokwari saat ini menghabiskan sedikitnya 6.000 lembar masker selama berlangsungnya acara. Protokol kesehatan ketat diterapkan panitia.

    Koordinator bidang kesehatan panitia peresmian Marten L Rantetampang menyampaikan, 6.000 masker tersebut habis terpakai selama acara berlangsung. Pada acara ini panitia sendiri menyiapkan sedikitnya 10000 masker namun yang terpakai baru 6000 masker.

    Baca juga:  Harmonisasi Regulasi Daerah, Kanwil Kemenkum Papua Barat Fasilitasi Penyusunan Peraturan Bupati

    “Warga yang hadir pada acara tersebut memang jauh lebih banyak namun untungnya sebagian besar sudah membawa masker masing-masing,” katanya.

    Baca juga:  Hermus Sebut Rumah Adat Tongkonan Jadi Destinasi Baru Manokwari

    Pantauan media, panitia bidang kesehatan menerapkan prokes ketat di pintu masuk. Undangan yang datang diwajibkan menggunakan masker.

    Sebagian petugas juga berdiri di pos untuk melayani permintaan masker secara rombongan. Sebagian lainnya melakukan sweeping prokes di jalan.

    Baca juga:  Direstui Dominggus Mandacan, IKT akan Bangun Rumah Adat Doreri di Samping Tongkonan

    Marten yang juga pegawai Dinas Kesehatan Pemkab Manokwari, mengklaim bahwa pihaknya sudah cukup selektif memantau jalannya acara. Ia juga mengapresiasi keteguhan para anggotanya untuk membagikan masker kepada mereka yang belum menggunakannya. (LP6/red)

    Latest articles

    Pembalap Papua Barat Fadhil Musyavi Curi Perhatian di Mandalika Racing Series...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Muhammad Fadhil Musyavi, pembalap muda asal Papua Barat, sukses mencuri perhatian publik balap nasional lewat debut impresifnya pada seri pertama Mandalika...

    More like this

    Pembalap Papua Barat Fadhil Musyavi Curi Perhatian di Mandalika Racing Series 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Muhammad Fadhil Musyavi, pembalap muda asal Papua Barat, sukses mencuri perhatian...

    Polda Papua Barat dan Papua Barat Daya Terjunkan Ribuan Personel Amankan Ibadah Jumat Agung Perayaan Paskah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sebanyak 1.204 Personil Polri di Polres jajaran Polda Papua Barat dan Polda...

    Soal Anggaran Perjalanan Dinas Dipangkas, TAPD-DPR Papua Barat Minta Solusi ke Kemendagri

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) bersama DPR Papua Barat akan berkonsultasi...