25.8 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    LAN Papua Barat Minta Dukungan Kodam Kasuari Dalam Perang Melawan Narkoba

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pengurus Lembaga Anti Narkotika (LAN) Provinsi Papua Barat melakukan audiens dengan Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema. LAN meminta jajaran TNI mendukung pemberantasan narkoba di Papua barat.

    Ketua LAN Papua Barat Atik mengatakan kedatangan mereka ke Kodam untuk bersilaturahmi sekaligus memperkenalkan diri dan menyampaikan informasi lembaga tersebut kepada Pangdam. Dia menyampaikan harapan agar Kodam XVIII/Kasuari bisa bersinergi dalam memberantas narkoba di Papua Barat.

    Baca juga:  Jelang Hari Bhayangkara Ke-78, Polda Papua Barat Gelar Upacara Tabur Bunga dan Ziarah Laut 

    Menurut Atik, keberadaan LAN di Papua Barat ini bisa bersinergi dengan semua elemen. Mulai dari BNN, Pemerintah Provinsi Papua Barat termasuk TNI.

    Sinergitas ini dibangun untuk bersama-sama melakukan tindakan pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan, dan peredaran gelap narkotika.

    Baca juga:  Pengurus IKT Mansel Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

    “Kami juga berharap Bapak Pangdam dapat memberikan dukungan kepada LAN Papua Barat dalam melaksanakan program-program kegiatan pemberantasan Narkoba di wilayah Papua Barat ini,” paparnya.

    Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Gabriel Lema, mengapresiasi langkah yang dilakukan LAN Papua barat berkunjung ke Kodam XVIII/Kasuari.

    Baca juga:  Waspada! Dinsos Papua Barat Dicatut Perjualbelikan Rumah ke Warga Bintuni

    “Segala sesuatu yang diniatkan untuk memberikan kebaikan dan kemajuan bagi bangsa, kami siap untuk mendukungnya. Dalam kondisi saat ini, upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba di Papua Barat memang harus terus dilakukan bersama-sama dan berkesinambungan,” ucap Pangdam.(LP9/Red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...