27.2 C
Manokwari
Kamis, Mei 2, 2024
27.2 C
Manokwari
More

    Kasihiw Minta Aparat Kampung Taat Asas Dalam Mengelola Keuangan

    Published on

    BINTUNI, linkpapua.com – Bupati Teluk Bintuni Petrus Kasihiw mendorong aparatur kampung menjalankan tata kelola keuangan dengan baik. Menurutnya, dana kampung harus bisa dimanfaatkan untuk mengangkat derajat kesejahteraan masyarakat.

    “Aparat kampung dibebani tanggung jawab besar untuk menghadirkan kesejahteraan. Karena itu dana kampung harus dimanfaatkan sesuai regulasi,” Kata Kasihiw saat membuka bimbingan teknis tata kelola adminstrasi kampung yang digagas Yayasan Pemberdayaan Sosial Ekonomi dan Lingkungan (Yapselma) Teluk Bintuni, Selasa (29/3/2022).

    Petrus Kasihiw megemukakan, dalam memberikan pelayanan, aparatur kampung harus mengedepankan asas kekeluargaan. Sehingga tercipta pelayanan optimal yang sejalan dengan UU Desa.

    Baca juga:  Lanjutkan Inspeksi, BPOM Periksa Dua Gudang Sembako di Manokwari

    Kasihiw juga mengingatkan perlunya inventarisasi aset desa/kampung agar dapat tercatat dengan benar sesuai petunjuk Permendagri No 1 tahun 2016. Inventarisasi aset yang valid akan menentukan penilaian pengelolaan keuangan dari BPK.

    “Di sinilah pentingnya ikut bimtek agar aparat kampung punya pengetahuan dalam membuat laporan keuangan,” katanya.

    Menurut Kasihiw, kondisi ekonomi nasional saat ini masih terdampak pandemi. Sektor sektor penyangga belum bergerak optimal.

    Baca juga:  Bentrokan di Sorong, Polda Papua Barat Turunkan Tim Identifikasi

    Itulah sebabnya perputaran ekonomi di daerah juga belum pulih. Otomatis kata Kasihiw, dampaknya akan sampai ke kampung.

    “Karena itu kita harus pandai mendorong bangkitnya ekonomi kecil. Terutama padat karya. Ini menjadi sektor yang banyak menopang ekonomi kampung,” paparnya.

    Kepada kepala distrik Kasihiw menekankan, agar banyak berkunjung ke kampung-kampung. Agar bisa melihat langsung perputaran ekonomi di kampung.

    Sementara itu Ketua Dewan Pembina Yayasan Yapselma Teluk Bintuni Dominggus Adrian Urbon mengatakan kegiatan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan perangkat kampung dalam menjalankan tata kelola pemerintahan. Lewat pelatihan ini, juga bisa meningkatkan pemahaman kepala kampung dan perangkatnya tentang manajemen keuangan kampung.

    Baca juga:  Kasihiw lepas 44 CJH, Pemda Tanggung Biaya Transportasi Bintuni-Makassar

    “Selain itu juga untuk meningkatkan peran aparatur kampung tentang penataan aset yang sesuai dengan Permendagri sehingga dapat terbiasa menyajikan sebuah laporan dengan baik dan benar,” jelasnya.

    Kegiatan bimtek ini diikuti sebanyak 130 orang. Terdiri dari kepala kampung 57 orang dan bendahara kampung 57 orang. Turut pula pendamping sebanyak 16 orang. (LP5/red)

    Latest articles

    Selama Maret 2024, Hunian Hotel di Papua Barat dan Papua Barat...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Papua Barat Merry dalam releasenya Kamis (2/5/2024) menjelaskan Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel pada Maret 2024 di...

    More like this

    Selama Maret 2024, Hunian Hotel di Papua Barat dan Papua Barat Daya Alami Peningkatan  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Papua Barat Merry dalam releasenya Kamis (2/5/2024)...

    Ali Baham Ungkap 2 ‘PR’ Besar untuk Menunjang Mutu Pendidikan di Papua Barat

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere mengungkapkan, ada dua 'PR' besar...

    Biayai Rekrutmen 1.000 Anggota Polri, Pemprov Papua Barat Suntik Rp4,8 M

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemprov Papua Barat mengalokasikan hibah sebesar Rp4,85 miliar untuk membiayai rekrutmen 1.000...