28.3 C
Manokwari
Kamis, Mei 16, 2024
28.3 C
Manokwari
More

    Baru Diresmikan 9 Juni 2021, Kondisi Gelanggang Kampung Argosigemerai Kini tak Terurus

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Sejak diresmikan pada 9 Juni 2021 lalu, Gelanggang Kampung Argosigemerai SP 5 menjadi salah satu ikon kebanggaan bagi masyarakat Kabupaten Teluk Bintuni.

    Dengan hadirnya gelanggang atau biasa disebut Alun-alun tersebut diharapkan menjadi salah satu alternatif bagi para pegiat olahraga, seperti bola kaki, bola voli, area lari, serta lain-lainnya.

    Masyarakat sekitar juga tidak menyia-nyiakan kehadiran gelanggang olahraga di kampung itu, dengan berjualan minuman serta jajanan sebagai pelepas dahaga para pengunjungnya.

    Baca juga:  Pengguna Kendaraan di Papua Maluku Tidak Usah Kawatir, Pertamina Pastikan Ketersediaan BBM

    Sehingga ini menjadi salah satu pusat pertumbuhan ekonomi bagi warga masyarakat sekitar.

    Dari pantauan media ini, terlihat kini keberadaan gelanggang tersebut sudah mulai seperti tidak terawat, dengan berserakannya sampah plastik, kertas, dan pembungkus jajanan yang mengurangi keindahan gagahnya lokasi olah raga tersebut.

    Selain kelihatan kumuh, tak jarang adanya genangan air di area gelanggang apabila musim penghujan turun yang sebabkan saluran drainase tidak berfungsi dengan baik.

    Baca juga:  Menag Sesalkan Terjadinya Kembali Perselisihan Warga saat Perayaan Natal

    Saat ditemui, salah satu pedagang Waluyo mengatakan sekarang pengunjung gelanggang tidak seramai seperti beberapa bulan yang lalu sehingga penghasilan mereka menurun.

    Ia berharap adanya perhatian serius dari instansi terkait, untuk menjaga serta merawat apa yang sudah dibangun oleh pemerintah daerah.

    Baca juga:  Pameran Dekranasda Manokwari, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Pengrajin dan UMKM

    “Kami pun siap bila dikenakan Retribusi sebagai pedagang kaki lima yang berjualan di sini,” ucap Waluyo.

    Ia pun menambahkan, selain itu kalau bisa lampu penerang di area alun-alun dinyalakan pada malam hari, untuk mencegah hal hal yang tidak inginkan.

    “Karena selain siang hari, pasti ada keinginan warga masyarakat yang ingin berkunjung sambil menikmati suasana malam di gelanggang,” tutup Waluyo. (LP5/Red)

    Latest articles

    Pimpinan Ponpes Darussalam Bantah Soal Dukungan ke Salah Satu Bakal Calon...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pengasuh sekaligus pemimpin yayasan pondok pesantren (Ponpes) Darussalam Aimasi, SP 3 Prafi, Ustad Maftuhin membantah pernyataannya yang mendukung salah satu calon wakil...

    More like this

    Pimpinan Ponpes Darussalam Bantah Soal Dukungan ke Salah Satu Bakal Calon Wakil Bupati 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pengasuh sekaligus pemimpin yayasan pondok pesantren (Ponpes) Darussalam Aimasi, SP 3 Prafi,...

    Pengasuh Ponpes di Manokwari Dukung Suyanto Jadi Wakil Bupati

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Pengasuh pondok pesantren (ponpes) di Dataran Prafi, Kabupaten Manokwari, Papua Barat,...

    MTQ X Teluk Bintuni Hadirkan Qari Juara Internasional Saat Pembukaan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Pagelaran Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) X Kabupaten Teluk Bintuni, Papua...