29.1 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
29.1 C
Manokwari
More

    Pangdam Kasuari Beri Jaminan Keamanan kepada Pengungsi Kisor

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Nyoman Cantiasa meminta masyarakat Maybrat yang masih berada di pengungsian untuk kembali ke rumah masing-masing. Pangdam memberi jaminan keamanan untuk mereka.

    “Saya sudah sampaikan jajaran Dandim di sekitar Kisor agar selalu berkoordinasi dengan tokoh masyarakat untuk meminta agar warga kembali ke rumahnya masing-masing. Dengan momentum Natal harus menjadi momentum kedamaian bagi kita semua,” ungkap dia Rabu (22/12/2021).

    Baca juga:  Antisipasi Ancaman El Nino Juli, Pangdam Kasuari Dorong Percepatan Optimasi Lahan

    Mantan Danjen Kopassus itu juga meminta agar kelompok-kelompok yang selama ini melakukan pengancaman kepada masyarakat untuk mengakhiri semua itu. TNI dan Polri akan memastikan situasi terjaga.

    Baca juga:  Diduga Mabuk, Oknum Polisi Kendarai Mobil Patwal Nyaris Tabrak Sejumlah Warga

    “TNI-Polri ada di sana karena kita juga berasal dari rakyat. Jangan nodai hari Natal dengan tindakan mengancam,” tukas Pangdam.

    Pangdam menyebutkan, hingga saat ini tercatat sudah ada 350 warga yang kembali dari pengungsian. Mereka adalah warga Susumuk.

    Baca juga:  Dukung Tugas Kodam Kasuari, Lanud Manuhua Siap Fasilitasi Skadron Udara 27

    Beberapa fasilitas vital seperti sekolah juga sudah dibuka. Sementara warga yang masih memilih bertahan di hutan karena ada ancaman dari kelompok-kelompok KNPB.

    “Sekali lagi situasi ini harus diakhiri. Jangan lagi ada yang mengancam masyarakat. Masyarakat butuh kedamaian apalagi menjelang Natal,” imbuh Pangdam. (LP3/Red)

    Latest articles

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah menurunkan Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan calon di sejumlah titik...

    More like this

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah...

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...

    Kampanye Hari Terakhir, Trisep Yakin HERO Raih Suara Maksimal di Amban

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada hari terakhir kampanye, pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono (HERO)...