28.9 C
Manokwari
Selasa, April 30, 2024
28.9 C
Manokwari
More

    Jambret HP, 3 Pemuda di Manokwari Diciduk Polisi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– 3 Pemuda harus merasakan dinginnya jeruji besi Polres Manokwari karena menjambret HP di depan Sekolah Yapis pada Senin (13/12/2021) kemarin. 3 pemuda itu diamankan langsung oleh Tim Avatar Reskrim Polres Manokwari.

    Dimana, aksi jambret 3 pemuda tersebut sempat viral di media sosial karena terekam CCTV.

    Kapolres Manokwari melalui Kasat Reskrim Iptu Arifal Utama menjelaskan para terduga pelaku ditangkap di dua tempat berbeda.

    Baca juga:  Serahkan Sertifikat Pendidik di Manokwari, Dr Suriel Mofu Bicara Reputasi Dosen

    “Tim Avatar menangkap pelaku perampasan HP yang videonya sempat viral Lokasinya didepan Yapis. Pelaku yang ditangkap berinisial NW dan IM pada Senin pukul 15.30 di sekitaran Angkasa Mulyono Amban dan BR yang merupakan pelaku utama ditangkap pukul 21.00 di Reremi Manyosi,” ujar Utama pada Selasa (14/12/2021).

    Baca juga:  Bentrokan di Sorong, Polda Papua Barat Turunkan Tim Identifikasi

    Dalam melakukan aksinya, kata dia. 3 pelaku menggunakan 1 motor kemudian pelaku BR yang merampas HP korban. Setelah mendapatkan HP korban ketiga langsung melarikan diri. Dari tangan pelaku diamankan satu kendaraan bermotor dan 1 HP milik korban. Dugaan sementara aksi kejahatan tersebut baru pertama kali dilakukan.

    Baca juga:  Warga Kembali Blokir Jalan Trikora Manokwari, Kendaraan Balik Arah

    “Kita terus mendalami apakah ada aksi selanjutnya yang dilakukan oleh mereka. Dugaan sementara aksi itu dilakukan karena motif ekonomi tetapi HP korban belum sempat dijual. Ketiganya bisa terjerat pasal 365 Kuhp dengan ancaman hukuman maksimal hingga 12 tahun kurungan,”tambahnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Komitmen Pemda Manokwari dan Koarmada III Dalam Penanganan Stunting

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou bersama Panglima Komando (Pangkor) Armada III Laksamana Muda Hersan mensosialisasikan penanganan stunting bagi siswa-siswi sekolah yang berkesempatan mengunjungi...

    More like this

    Komitmen Pemda Manokwari dan Koarmada III Dalam Penanganan Stunting

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou bersama Panglima Komando (Pangkor) Armada III Laksamana Muda...

    Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Berhasil Raih Penghargaan CSR Internasional  

    JAYAPURA, Linkpapua.com - Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku meraih dua penghargaan pada ajang...

    Pj Gubernur Ali Baham Tekankan Segera Dilakukan Pemetaan Lahan Pertanian

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menenkankan dilakukan pemetaan daerah pertanian...