27.2 C
Manokwari
Rabu, April 16, 2025
27.2 C
Manokwari
More

    Pemain Perseman Wajib Vaksin Jelang Kick-off Liga 3 di Kaimana

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Para pemain Perseman Manokwari yang akan berlaga di Liga 3 zona Papua Barat di Kaimana diwajibkan menjalani vaksinasi. Liga 3 akan kick-off 10 Desember nanti.

    Asisten Manajer Perseman Luis Rumaikewi mengatakan aturan tersebut sesuai dengan persyaratan yang dikeluarkan oleh PSSI.

    Baca juga:  Kapolda Papua Barat Pimpin Upacara Sertijab Lima Pejabat Polda Papua Barat

    “Dalam persyaratan pendaftaran pemain harus yang sudah divaksin sehingga harus dipenuhi. Menajemen akan mengumpulkan pemain, kalau ada yang belum divaksin maka akan divaksin. Termasuk pengecekan kondisi kesehatan para pemain,” ujar Rumaikewi, Selasa (30/11/2021).

    Baca juga:  Atasi Persefa, Persegaf Kunci Tiket ke Semi Final

    Ditambahkannya, dalam pendaftaran pemain, manajemen akan memasukkan berkas-berkas pemain berupa data-data kependudukan.

    “Pendaftaran pemain sesuai dengan jadwal dari 30 November sampai 7 Desember. Menajemen sudah menyurat ke masing-masing pemain yang dinyatakan lolos seleksi. Sehingga hari Rabu ini pemain sudah memulai latihan perdana,” tambahnya.

    Baca juga:  Liga 3: Diganjar Kartu Merah, Perseman Tanpa Tony Wanggober di Semi Final

    Perseman sendiri sudah menetapkan 25 pemain yang dinyatakan lolos seleksi setelah tim pelatih menggelar seleksi terbuka selama 2 hari. Tim besutan Yonas Sineri tersebut dijadwalkan bertolak ke Kaimana pada 5 Desember mendatang. (LP3/Red)

    Latest articles

    Dilantik Wagub, Eko Heri Winarno Resmi Jabat Kepala BPKP Papua Barat

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Eko Heri Winarno resmi dilantik sebagai Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Papua Barat oleh Wakil Gubernur (Wagub)...

    More like this

    Dilantik Wagub, Eko Heri Winarno Resmi Jabat Kepala BPKP Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Eko Heri Winarno resmi dilantik sebagai Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan...

    Sinergi Cegah Korupsi, Bupati Bintuni Ikuti Rakor Pedoman MCSP KPK 2025

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, mengikuti rapat koordinasi (rakor) sosialisasi...

    Tatap Muka Kodim dan Wartawan, Komitmen Bangun Komunikasi Positif di Sorong

    SORONG, LinkPapua.com - Kodim 1802/Sorong menegaskan komitmennya membangun komunikasi positif dan terbuka dengan insan...