27.7 C
Manokwari
Minggu, Mei 5, 2024
27.7 C
Manokwari
More

    Wujudkan Swasembada Pangan, Babinsa Warmare Bantu Petani Bajak Sawah

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Babinsa Koramil 1801-03/Warmare Kopda Salim membantu petani membajak sawah menggunakan mesin hand tractor di Kampung Mebji, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat, Sabtu (27/11/2021). Ini adalah komitmen TNI dalam membantu mewujudkan ketahanan pangan.

    “Babinsa pada prinsipnya tidak saja menjaga keamanan wilayah. Tapi dalam kesehariannya juga dituntut peduli dan membantu masyarakat menghadapi kesulitan,” terang Kopda Salim.

    Baca juga:  FGD DPD Gercin Papua Barat: Jangan Beri Ruang Ancaman Pemisahan Diri dari NKRI

    Ia menyampaikan, di wilayah teritorialnya, salah satu bantuan TNI kepada masyarakat adalah di bidang pertanian. Pelibatan TNI sangat besar. Karena ikut menyiapkan lahan sawah, menanam hingga panen.

    “Ini wujud empati dan kepedulian terhadap warga binaan. Dengan begitu petani dan masyarakat kecil memiliki cukup bahan pangan, khususnya padi,” ujarnya.

    Baca juga:  Surprise! Dandim Manokwari Kaget Dapat Kejutan dari Polres Manokwari di HUT TNI

    Kopda Salim menambahkan, percepatan penyiapan lahan pertanian dapat membantu panen maksimal para petani. Di tengah pandemi Covid-19, petani harus mendapatkan bantuan ekstra agar tetap panen dengan hasil maksimal.

    “Apalagi menggunakan traktor, selain mempercepat waktu membajak juga dapat mengefisienkan tenaga para petani menyiapkan penanaman padi,” pungkasnya

    Baca juga:  Soal Oknum TNI Diduga Terlibat Laka Maut di Manokwari, Pegiat HAM Angkat Bicara

    Salah satu petani setempat, Mulyono menyampaikan ucapan terimakasih kepada Babinsa Warmare yang sudah meluangkan waktunya untuk membantu para petani.

    “Dengan turunnya Babinsa ini ke sawah dengan petani membajak sawah, sedikit banyaknya dapat membantu meringankan beban kami para petani di Kampung Mebji ini,” tutupnya. (LP2/Red)

    Latest articles

    Sosialisasi B2SA di Fakfak, Pj Ketua PKK Papua Barat Tekankan Pola...

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat menggelar sosialisasi B2SA bertajuk Goes To School di Kabupaten Fakfak, Sabtu (4/5/2024). Kegiatan ini digelar sebagai...

    More like this

    Sosialisasi B2SA di Fakfak, Pj Ketua PKK Papua Barat Tekankan Pola Hidup Sehat

    MANOKWARI, linkpapua.com- Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat menggelar sosialisasi B2SA bertajuk Goes To...

    Kapolda Kunjungan Kerja Ke Polres Pegunungan Arfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Edizzon Isir, S.I.K., M.T.C.P melaksanakan kunjungan...

    Cabup dan Cawalkot di Papua Harus Persetujuan MRP, Tunggu Fatwa MA

    MANOKWARI, linkpapua.com- Asosiasi Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) menghasilkan dua rekomendasi dalam rapat koordinasi...