25.8 C
Manokwari
Selasa, April 8, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    Adaptasi Alat dan Venue Oke, Kontingen Dayung Papua Barat Siap Tampil Sip di PON

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Kotingen dayung Papua Barat sejak empat bulan terakhir telah menjalani pemusatan latihan untuk persiapan menuju PON XX Papua. Seluruh persiapan dinilai sudah oke.

    Pelatih dayung Papua Barat, Agus Rumbewas, mengungkapkan adaptasi pada venue pertandingan berjalan dengan baik, termasuk dengan sejumlah peralatan dayung yang baru.

    Baca juga:  Voli Indoor Putri Papua Barat Waspadai Jawa Barat di PON

    “Persiapan dayung Papua Barat sudah maksimal tinggal pemeliharaan dengan kondisi yang ada. Sehingga bisa dikatakan kita sudah siap sampai perlombaan nanti kita akan melakukan latihan-latihan ringan saja. Kita juga sudah adaptasi dengan venue hampir empat bulan. Memang dalam proses adaptasi kita tidak kesulitan karena kondisinya hampir sama di Manokwari,” ujar Rumbewas, Kamis (23/9/2021).

    Baca juga:  Wagub Papua Barat Minta Peran Aktif PMI Perangi Covid-19

    Rumbewas menjelaskan, adaptasi dengan peralatan yang baru juga tidak ada hambatan berarti. “Kita juga sudah mencoba peralatan pada venue yang akan digunakan. Beberapa daerah lainnya juga sudah melakukan tes venue seperti tuan rumah Papua, Jakarta, Sulawesi Tenggara, Sumatra Barat, dan beberapa daerah lainnya,” tambah dia.

    Baca juga:  Bertemu Pemkab Manokwari, Dandim: Kita Bangun Keamanan Bersama

    Kontingen dayung Papua Barat berhasil meloloskan 27 nomor dengan 35 atlet. Sesuai dengan jadwal nomor canoeing menjadi nomor pertama yang akan diperlombakan pada 28 September mendatang. (LP3/Red)

    Latest articles

    Grup B Liga 4 PBD: Duel Ketat Persisos Lawan SSB Bola...

    0
    SORONG, LinkPapua.com – Laga lanjutan Grup B Liga 4 Regional Papua Barat Daya (PBD) antara Persisos Sorong Selatan dan SSB Bola Mania berlangsung sengit....

    More like this

    Grup B Liga 4 PBD: Duel Ketat Persisos Lawan SSB Bola Mania Berakhir Imbang

    SORONG, LinkPapua.com – Laga lanjutan Grup B Liga 4 Regional Papua Barat Daya (PBD)...

    Halalbihalal Lebaran Idulfitri, Wabup Bintuni Ajak Umat Islam Perkuat Dakwah

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, mengajak umat Islam...

    BKN Terbitkan 4.005 NIP CPNS dan PPPK Selama Cuti Lebaran

    JAKARTA, LinkPapua.com – Badan Kepegawaian Negara (BKN) tetap produktif meski dalam suasana cuti bersama...