28.8 C
Manokwari
Senin, November 25, 2024
28.8 C
Manokwari
More

    30 Tahun Pengabdian, Alumni Akabri Angkatan 91 Batalyon Bhara Daksa Gelar Vaksinasi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Alumni Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Akabri) angkatan 91 Batalyon Bhara Daksa menggelar gebrak vaksinasi dan pembagian bantuan sosial. Ini dalam rangka 30 tahun pengabdian para alumni.

    Vaksinasi dan pembagian bantuan sosial diselenggarakan di Gereja GKI Petrus Amban, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, Sabtu (14/8/2021), dimulai pukul 08.00 WIT sampai selesai.

    Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Papua Barat, Brigjen Pol Patrige R. Renwarin, S.H. M.Si., pada kesempatan ini mengimbau masyarakat agar tidak percaya berita bohong soal vaksin Covid-19.

    Baca juga:  Catat! Tilang Elektronik Mulai Berlaku 23 Maret di Papua Barat

    “Vaksin Covid-19 bertujuan untuk membentuk kekebalan komunitas atau herd immunity terhadap virus Covid-19 di Provinsi Papua Barat khususnya masyarakat Manokwari,” ucapnya.

    Masyarakat pun antusias mengikuti vaksinasi. Sebanyak 529 orang disuntik vaksin dosis satu diberikan kepada 284 orang, terdiri Astrazeneca 8 orang dan Sinovac 276 orang, sementara vaksin dosis dua untuk 245 orang Astrazeneca nihil dan Sinovac 245 orang.

    Baca juga:  Kapolda Isir Minta Casis Polri Persiapkan Diri dengan Baik Hadapi Serangkaian Tes

    Kabid Humas Polda Papua Barat, Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H., menambahkan bahwa selain vaksinasi ada pemberian 600 paket bantuan sosial.

    Kegiatan ini, kata dia, bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan membantu meringankan perekonomian masyarakat.

    Baca juga:  Papua Barat Tuan Rumah Pesparawi Nasional XIV, Sekda Nataniel: Kita Siap

    Kabid Humas mengajak masyarakat untuk mengikuti apa yang disampaikan Wakapolda Papua Barat agar tidak takut vaksin.

    “Pace, mace, kaka, adik, sodara dong semua. Mari ikut vaksin agar kita terjaga dari virus Covid-19 ini. Sa jaga ko, ko jaga sa, kitong sama-sama jaga Papua Barat aman dari wabah pandemi ini. Salam sehat salam presisi,” tutur Kabid Humas. (LP2/red)

    Latest articles

    Respons Bupati Matret Soal Eks Plt Kepala BKPP Divonis Korupsi: Silakan...

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Bupati Teluk Bintuni Matret Kokop mempersilakan Aparat Penegak Hukum (APH) menindaklanjuti putusan Mahkamah Agung (MA) yang telah menjatuhkan vonis pidana penjara terhadap...

    Mas Gilang Resmi Pimpin Pemuda Ikaswara Manokwari

    More like this

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27...

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...

    H-4 Jelang Pilkada, KPU Manokwari mulai Distribusi Logistik 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari mulai mendistribusikan logistik kebutuhan pilkada 27 November...